ChanelMuslim.com – Puluhan ribu pengunjuk rasa mengadakan aksi demo besar-besaran di kota pelabuhan Maroko Casablanca untuk menunjukkan kemarahan mereka atas kebijakan agresif Israel terhadap Palestina.
Para pengunjuk rasa berpawai di jalanan pusat wilayah komersial Maroko untuk mengecam kebijakan rezim Tel Aviv.
Aksi demo besar ini diselenggarakan oleh Asosiasi Islam Maroko. Namun di lapangan, anggota partai politik dari berbagai ideologi juga turut menghadiri demonstrasi untuk menunjukkan dukungan mereka terhadap perjuangan rakyat Palestina.
Dalam aksinya para pengunjuk rasa membawa poster yang menuntut diakhirinya kejahatan Israel terhadap warga Palestina, dan juga menyerukan kepada masyarakat internasional untuk memboikot produk-produk Israel.
Demonstran juga membakar bendera Israel untuk menunjukkan kemarahan mereka.
Slogan-slogan seperti “Matilah Israel,” dan “Kami akan mengorbankan jiwa dan darah kami untuk Al-Aqsha,” diteriakkan oleh para pengunjuk rasa selama aksi berlangsung.
Sejumlah peserta berpakaian dengan corak warna bendera Palestina untuk menunjukkan dukungan mereka bagi rakyat Palestina dan kemerdekaan Palestina.[af/afp]