PEXITA (Pengusaha Expo Inovatif Terampil dan Amanah) menyelenggarakan acara halal bihalal dengan menghadirkan Syammas Fitria sebagai salah satu konten kreator, (2/5) lalu. Halal bihalal diikuti oleh para member PEXITA yang terdiri dari para penggerak UMKM di Bekasi.
Halal bihalal dikemas dalam bentuk gathering dengan saling bertukar informasi terkini. Khususnya terkait dengan perkembangan UMKM yang sedang dijalani oleh masing-masing member. Hal ini diungkapkan oleh Reni Septiani selaku Bendahara PEXITA.
Baca juga: PEXITA Kenalkan Usaha Syariah Berkah di Ajang Istiqlal Muslimah Expo 2024
“Alhamdulillah pada hari ini, kami PEXITA menyelenggarakan acara Halal Bihalal yang mana dihadiri oleh para member PEXITA yang mayoritas UMKM Bekasi. Hari ini lebih ke yang gathering sih. Jadi saling bertukar informasi terkini tentang UMKM,” ucap Reni yang memiliki usaha Zarita Food and Fashion.
Halal bihalal PEXITA juga menghadirkan Syammas Fitria sebagai konten kreator yang aktif memperhatikan perkembangan UMKM. Kali ini Syammas memberikan materi dan tips singkat untuk para member PEXITA yang mengikuti kegiatan.
Salah satu materi dan tips menarik dari Syammas yakni mencari tahu kekurangan dan kelebihan produk. Mulai dari hal kecil yaitu menanyakan pada Loyal Customer, karena Loyal Customer inilah yang bisa mewakili sudut pandang Customer.
“Nah yang sudah sering ditanyain lagi. ‘Kenapa kok datang lagi ke sini?’ Karena berarti sudah masuk ke Loyal Customer kan ya. Nah, Loyal Customer itulah yang tahu apa yang jadi keunggulan dan kekurangan. Itu pasti dia,” jelas Syammas.
Oleh karena itu, Syammas sangat menyarankan agar para pemilik usaha mulai sekarang menjadi lebih dekat dengan Customer. Tujuannya untuk dapat mengetahui kekurangan dan kelebihan produk yang dimiliki.
Halal bihalal PEXITA yang diadakan di Mina Resto Green Walk Bekasi ini diikuti hampir 100 member PEXITA. Rencananya, PEXITA juga akan memberikan berbagai program menarik kepada para member. Terutama tentang expo sepanjang tahun dalam mengembangkan usaha para member yang lebih banyak berada di bidang kuliner, fashion, kecantikan dan jasa. [Wnd]