ChanelMuslim.com–Mengangkat tema “Aku Muslimah Multitalenta”, PD Salimah Wonosobo menggelar acara Ramadan for Teens pada hari Sabtu sampai Ahad, tanggal 25 sampai 26 Mei 2019. Acara ini khusus ditujukan bagi muslimah usia remaja, yaitu SD kelas 6 sampai SMA kelas 12.
Bertempat di komplek TKIT Insan Mulia Kampung Bumi Godean Wonosobo, acara ini diikuti oleh tidak kurang dari empat puluh peserta dari jenjang SD kelas 6 sampai SMA kelas 11.
Dalam sambutannya, Roesmiatoen S.Ag. M.Pd, selaku pembina PD Salimah Wonosobo menyampaikan bahwa remaja muslimah harus menjadi remaja yang unggul dan gaul. Kriteria Gaul antara lain gaul dengan orangtua karena ridho Alloh tergantung dari ridho orangtua; gaul dengan guru; dan gaul dengan teman, yaitu teman yang selalu mendukung, menguatkan dan menolong kita.
Selama dua hari, peserta dibekali dengan enam materi inti antara lain: Aku muslimah multitalenta, Aku muslimah mandiri, Aku muslimah peduli, Aku muslimah gaul tapi syar’i, Aku muslimah terampil dan Aku muslimah cinta ilmu. Selain itu, peserta dibiasakan dengan sholat fardhu berjamaah, target tilawah dan hafalan alquran, sholat Dhuha dan dzikir pagi petang.
Materi dikemas dengan berbagai metode. “Aku Muslimah Multitalenta” dipaparkan oleh Ustazah Eva Linta Cahyani, Lc, MA. Muballighoh muda lulusan Kairo ini menyampaikan materi dengan sangat menarik. Terlihat dari antusias peserta selama mengikuti materi pertama ini. Demikian juga materi kedua, “Aku Muslimah Mandiri “ disampaikan oleh Puji Narimawati, M.Pd secara aktif disertai dinamika kelompok. Berbeda dengan materi pertama dan kedua, materi “Aku Muslimah Peduli” disampaikan dengan lebih fun melalui kegiatan nobar film “8 stories” dan game kelompok oleh Ustaz Teguh. Sementara materi “Aku Muslimah Gaul tapi Syar’i” diterapkan langsung melalui diskusi dan pendampingan kelompok selama dua hari satu malam oleh pendamping kelompok masing-masing.
Materi Aku Muslimah Terampil mengambil tiga tema yang dikemas dalam bentuk praktik secara langsung. Tema pertama Crafting Class membuat bros dari kain flannel dengan pemandu Dwi Anisa Lestari. Tema kedua Cooking Class membuat sempol ayam yang dipandu oleh Tri Sulastri Mahfidah, ST, MM. Tema terakhir yaitu Beauty Class perawatan wajah secara sederhana oleh Ina Wijayanti, S.Pd.
Ustaz Akhmad Wibowo menyampaikan urgensi ilmu bagi muslimah pada materi terakhir. Seorang muslimah wajib menuntut ilmu sesuai dengan perannya dalam kehidupan. Seorang muslimah mempunyai tiga peran pokok yaitu sebagai muslim, sebagai istri dan sebagai ibu.
Sebelum acara ditutup, panitia mengumumkan para juara muslimah multitalenta, di antaranya yaitu muslimah multitalenta kategori paling aktif bertanya, hafalan terbanyak, tilawah terbanyak, komentar film terbaik, cita-cita terbaik, presentasi terbaik, ringkasan terbaik, membuat bros terbaik dan beberapa kategori lainnya.
Tepat menjelang adzan sholat ashar, acara ditutup oleh ketua panitia, sekaligus ketua PD Salimah Wonosobo, Noviana, S.ST. Dalam sambutannya, Novi menyampaikan rumus muslimah multitalenta yaitu mengoptimalkan potensi yang kita miliki, memanfaatkan waktu dengan baik dan menguasai ilmu secara luas, juga mempunyai ilmu spesifikasi. Dengan Ramadhan for Teens edisi perdana ini, Novi berharap dapat memberi sedikit bekal bagi para remaja muslimah khususnya di Wonosobo dan semoga Ramadan for Teens akan berlanjut di tahun-tahun berikutnya. [ind/Humas Salimah Wonosobo]