ChanelMuslim.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) diminta bersikap tegas terhadap persoalan keributan antar menteri. Sikap Jokowi mengeluarkan imbauan dalam persoalan tersebut selama ini dinilai kurang tepat.
Apalagi imbauan itu disampaikan hanya melalui juru bicara kepresidenan. Jokowi sebagai presiden seharusnya mengeluarkan perintah langsung kepada menterinya yang terlibat keributan untuk tertib.
“Presiden tuh kerjanya bukan imbau-mengimbau, presiden itu kerjanya menginstruksikan. Begini, anda tidak bisa, keluar, anda laksanakan apa yang saya putuskan, bukan anda putuskan,?” tegas Pengamat Politik Margarito Kemis, dalam sebuah diskusi bertajuk, Nasib Nawa Cita?” di Kawasan Cikini, Jakarta, Minggu, 13 Maret 2016.
Menurutnya, sikap Jokowi dalam menyikapi persoalan keributan antar menteri sangat aneh. Apalagi, Jokowi terkesan tidak mengetahui keributan di internal kabinetnya.
“Lucu betul, aneh bin ajaib, menteri beda pendapat yang fundamental di publik, presiden tidak dengar apa-apa, kecuali imbauan yang disampaikan juru bicara, ini pemerintahan macam apa ini,” ketusnya. (nf)