?
ChanelMuslim.com – Khatulistiwa Park, icon kota Pontianak Kalimantan Barat ini memiliki daya tarik tersendiri. Disinilah titik nol Khatulistiwa bermula.
Khatulistiwa Park sendiri berjarak 3 km dari pusat Kita Pontianak tepatnya di Jl. Khatulistiwa, Siantan, Pontianak Utara, Batu Layang, Pontianak Utara, Kota Pontianak, Kalimantan Barat.
Tidak saja menjadi destinasi sejarah, kini Pemerintah Kota Pontianak terus melakukan pembangunan terutama untuk pariwisata.
Di lahan seluas 3,5 hektar akan dibangun hotel, planetarium, water boom, tempat pemancingan, pusat souvenir, dan pusat makanan.
Menariknya, di titik Khatulistiwa ini kita bisa menikmati fenomena alam Kulminasi dimana setiap orang tidak akan melihat bayangan sendiri pada waktu fenomena kulminasi dan matahari tepat berada di kepala.
Selain itu di tempat ini kita juga bisa menyaksikan telur bisa berdiri sendiri selama beberapa waktu.
Dan fenomena ini dimanfaatkan oleh Pemerintah Kota dengan berbagai acara menarik untuk menarik wisatawan dalam dan luar negeri.
Biasanya fenomena alam Kulminasi terjadi pada setahun dua kali, yakni antara tanggal 21-23 Maret dan 21-23 September.
Peristiwa alam ini menjadi event tahunan kota Pontianak yang menarik kedatangan wisatawan.
Penasaran dengan Fenomena Kulminasi. Bisa datang ke Tugu Khatulistiwa. (jwt/*)