ChanelMuslim.com – Masya Allah, di tanah air rokok memang masih dianggap biasa bahkan para perokok masih mengabaikan bahaya rokok yang mengancam mereka. Lebih miris lagi kebanyakan perokok di Indonesia adalah kalangan menengah ke bawah.
Lalu bagaimana di Kota Nabi, ada sebuah nasehat yang sangat menginspirasi untuk para perokok.
Sebuah plakat di salah satu jalan protokol kota Madinah menuliskan nasehat indah yang berbunyi :
“Andai seorang perokok bersedekah setiap harinya dengan sejumlah uang yang dipakainya membeli rokok, pasti ia akan menjadi orang yang paling bahagia.”
Ya, sangat bijak jika orang-orang bahagia itu adalah orang yang senantiasa bersedekah.
Sumber Foto dan teks Fanpage Di Kota Nabi yang dikirim oleh * Aan Candra Tholib (Mahasiswa Fakultas Syariah, Universitas Islam Madinah).
(red)