ChanelMuslim.com – Dalam suasana pandemi Covid-19,calon wakil walikota Depok, pasangan Idris Abdul Somad, Imam Budi Hartono mengajak warga Kota Depok untuk olahraga bersama dengan disiplin menjaga protokol kesehatan. Wakil Ketua Karang Taruna Jawa Barat itu menebar optimisme penuh inisiatif, agar Pilkada berlangsung damai dan jurdil (fair competition).
Puluhan pegiat Komunitas Goweser (Pesepeda) Depok terlihat ikut bergabung dalam program gowes bareng Calon Wakil Walikota Depok ini.
“Saya senang pegiat goweser bisa berkolaborasi dengan warga di kampung-kampung untuk membiasakan pola hidup sehat. Warga yang sehat dan bahagia akan membangun kota yang sejahtera,” ujar Bang Imam, panggilan akrab Imam yang hadir dengan penampilan sporty. Ia ikut senam bersama warga dan warming up, sambil menyampaikan pesan 4M (menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan, dan menjauhi kerumunan).
Peserta goweser secara bergelombang berangkat menuju rute yang telah disepakati dan lanjut sarapan bubur bersama. Para peserta juga berkesempatan berfoto bersama Bang Imam di Jembatan Universitas Indonesia (UI). Imam tercatat sebagai alumni Fakultas Teknik UI dan mendapat dukungan dari keluarga besar Alumni UI untuk membangun Kota Depok sebagai Smart City dengan segala keunggulannya.
Dalam kesempatan ramah tamah, Bang Imam menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas inisiatif Goweser Depok dan inovasi penggunaan teknologi drone untuk mengkampanyekan Pola Hidup Sehat agar warga Depok menjadi lebih Imun dan Aman saat pandemi. Terlebih lagi, Depok masih dinilai sebagai zona merah dalam penanganan Covid-19.
Berbagai bentuk dukungan kreatif ditujukan kepada pasangan calon Idris-Imam. Tak hanya dari komunitas Goweser, melainkan juga dari berbagai komunitas yang peduli dengan pembangunan Kota Depok. Mulai dari komunitas Pedagang Pasar, Driver Online, Pemulung, Praktisi Hukum dari kampus FHUI, dan yang terbaru dukungan komunitas seni Ondel-ondel serta Penyandang Disabel. “Mereka menaruh harapan besar untuk terwujudnya Depok yang sejahtera dan berbudaya. Kami akan memperjuangkannya,” tegas Bang Imam yang pernah menjabat Anggota DPRD Kota Depok dan DPRD Provinsi Jawa Barat. [My]