ChanelMuslim.com – Ketua MPR Zulkifli Hasan akhirnya datang setelah ditunggu oleh para calon pengurus Muhammadiyah Tangerang Selatan. Maklum saja, para calon pengurus itu tidak akan dilantik, kecuali Zulkifli datang. Memang kedatangan orang nomor satu di MPR itu sudah direncanakan oleh panitia. Walaupun Zulkifli mengaku juga diundang oleh pengurus Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia (DDII). Namun, karena ia berasal dari Muhammadiyah lebih didahulukan.
"Hari ini saya ada tiga agenda. Namun, karena dasar saya adalah Muhammadiyah dan Ketua Muammadiyah Banten juga hadir, maka saya harus mendahulukan yang disini," katanya di sela-sela pelantikan pengurus, Sabtu (14/7/2018).
Dalam sambutannya ia mengingatkan ada empat pondasi yang di negara dan layak diterapkan di Muhammadiyah.
Pondasi pertama, kata Zulkifli adalah negara melindungi segenap tumpah darah Indonesia.
"Oleh karena itu melindungi rakyat kecil bersama-sama.Kedaulatan Indonesia itu tidak boleh ditawar-tawar,"katanya.
Kedua, kata dia, memakmurkan seluruh rakyat Indonesia. Jadi kalau negara terjadi kesenjangan atau ketidakadilan pastinya ribut.
"Bayangkan jika 90 persen melarat, bagaimana jadinya Indonesia?" tanyanya pada hadirin,
Ketiga, kata pria yang pernah berjualan telur ini adalah mencerdaskan seluruh rakyat Indonesia.
"Kalau ini sudah dilakukan oleh Muhammadiyah. Pemerintah harus bisa mencontoh Muhammadiyah," katanya berkelakar.
Karena itu, kata Zulkifli, kalau ada anak-anak kita tidak berpendidikan maka negara melanggar konstitusi.
"Yang keempat landasan menjaga ketertiban dunia. Penjajahan dunia harus dihapus sesuai berperi kemanusian dan keadilan,"katanya
Mantan Menteri Kehutanan ini sempat menyindir Watimpres yang ke Israel. Menurutnya itu pelanggaran konstitusi.
Kalau kemarin Watimpres ke Israel jelas itu melanggar konstitusi. Karena penjajahan di dunia harus dihapus oleh karena itu kita dukung pemutusan diplomatik dengan Israel," katanya.
Kalau ini tidak dilaksanakan, kata Zulkfili pemerintah akan hancur terjadi kisruh.
"Namun, jika kita konsisten jadikan empat hal ini sebagai pondasi negara, Insya Alloh negara kita akan maju,"pungkasnya menutup sambutan Silaturrahim dan Pelatikan Penguru Cabang Muhamamiyah Tangerang Selatan.(Ilham)