INDONESIA kembali menunjukkan taringnya di panggung fotografi dunia lewat ajang Sony World Photography Awards (SWPA) 2025.
Dua fotografer Tanah Air berhasil mengukir sejarah dengan meraih penghargaan bergengsi dalam ajang Sony World Photography Awards (SWPA) 2025, salah satu kompetisi fotografi paling prestisius di dunia.
Dua nama yang mencuri perhatian juri dan publik dunia adalah Sim Jhones Gozali dan Khairizal Maris.
Keduanya berhasil menorehkan kemenangan di dua kategori berbeda, mengalahkan ribuan karya dari fotografer profesional dan amatir dari lebih dari 200 negara.
Baca juga: Pelari Asal Indonesia Taklukan Marathon Des Sables 2025 di Gurun Sahara Pakai Sandal
Dua Fotografer Indonesia Menangkan Sony World Photography Awards (SWPA) 2025
Dua fotografer Tanah Air berhasil menyabet penghargaan bergengsi dalam kompetisi yang digelar setiap tahun di Somerset House, London.
Sim Jhones Gozali keluar sebagai pemenang Kategori National Awards dengan karya spektakulernya yang menangkap momen erupsi Gunung Merapi.
Dalam foto tersebut, terlihat kontras dramatis antara lava merah menyala dengan keindahan alam sekitar yang tetap memesona.
Sementara itu, Khairizal Maris sukses menjuarai Kategori Street Photography berkat karyanya yang penuh semangat mengabadikan euforia suporter Persib saat merayakan kemenangan di jalanan.
Kemenangan Sim dan Khairizal ini menjadi bukti bahwa fotografer Indonesia memiliki talenta luar biasa yang mampu bersaing di tingkat global.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Karya mereka tidak hanya membawa nama baik Indonesia, tetapi juga membuka mata dunia terhadap kekayaan cerita dan budaya yang kita miliki.
Kemenangan ini diharapkan menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berkarya dan mengeksplorasi potensi diri melalui medium visual.
Dengan semangat, kreativitas, dan konsistensi, Indonesia bisa terus melahirkan seniman-seniman hebat yang menginspirasi dunia. [Din]