ChanelMuslim.com – Closing ceremony Muslim Fashion Festival (MUFFEST) 2017 pada 9 April 2017 di Jakarta Convention Center ditutup dengan fashion show dari 5 desainer ternama yaitu Barli Asmara, Hannie Hananto, Najua Yanti, Sofie, dan Monika Jufry.
Dalam press conference yang dipandu oleh Intan di mini stage MUFFEST 2017 JCC, para desainer menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas kesempatannya untuk bisa menampilkan desain muslim fashion di akhir acara pagelaran MUFFEST 2017 ke-2.
Selain itu, para desainer juga memaparkan tema desain, bahan material, aksesoris dan warna fashion juga dipaparkan sebagai gambaran awal fashion show closing ceremony. Setiap desainer akan mempertunjukan 15 outfit.
“Saya akan mengangkat kain batik Jambi dengan tema Barli ” Jambi Kain Negeriku”. Warnanya monochromatic dengan memadukan tradisional dengan modern,” kata Barli selaku desainer tamu saat Press Conference.
Sementara itu Hannie Hananto yang juga merupakan salah satu Founder Hijabersmom Community mengusung tema HijabiLady, Pretty Preppy .
“Temanya Hijabi Lady, Pretty Preppy. Nuansanya busana lebaran dan Ramadhan. Tetap dengan hitam putih tetapi bertambah dengan warna pitch agar lebih feminine. Salah satunya menggunakan kain katun,” kata Hannie Hananto yang karyanya identik dengan hitam dan putih ini.
Monika Jufry dengan brand Sessa menjelaskan tema fashion show akan mencerminkan unsur alam yaitu Poetry of Earth.
“Tetap dengan gaya simple, elegant dan romantis. Kain ule dan beberapa ornamen akan ditampilkan,” sambung Monika.
Sementara desainer Najua Yanti mengusung tema Cherry Blossom.
“Masih dalam satu season dengan tema bunga. Sentuhannya pada warna dasar hitam, putih, abu-abu dan pitch. Penggunan material yaitu kain shifon dengan penambahan pita yang khas negeri Sakura dan bros,” tutup Najua Yanti. (wd)