ChanelMuslim.com – Usus kotor bisa tampak secara langsung dari fisik tubuh. Usus sendiri merupakan salah satu organ penting dalam sistem pencernaan. Di usus inilah semua nutrisi dari makanan yang dikonsumsi bisa diserap dna dicerna lebih lanjut ke seluruh tubuh.
Usus terdiri dari usus besar dan usus halul. Usus menjadi saluran yang menghubungkan lambung dan anus. Sehingga makanan yang sudah diolah di lambung dan usus akan habis kandungan nutrisinya. Kemudian dibuang atau dikeluarkan dari dalam tubuh melalui anus.
Penumpukan makanan dalam usus bisa menyebabkan usus menjadi kotor. Lalu berdampak pada kesehatan. Ketika usus dalam kondisi kotor, ada beberapa tanda yang akan muncul secara fisik di tubuh. Berikut ini tanda-tandanya.
Baca juga: Manajemen Baper
1. Muncul jerawat dan bekas jerawat sulit hilang
2. Bau mulut meski sudah rutin menggosok gigi
3. Badan terasa pegal-pegal terutama ketika bangun di pagi hari
4. Susah buang air besar
5. Memiliki bau ketika buang angin atau kentut
6. Mudah sekali masuk angin atau perut kembung
7. Sulit untuk fokus dan berpikir
8. Malas bergerak dan melakukan aktivitas sehari-hari menjadi tidak bersemangat.
Selain itu, usus kotor juga dapat dibersihkan secara alami. Jika muncul tanda-tanda di atas maka segera lakukan solusi membersihkan usus yang kotor berikut ini.
1. Banyak minum air putih minimal 8 gelas air hangat per hari
2. Mengonsumsi air garam secukupnya
3. Manfaatkan kandungan nutrisi pada yogurt
4. Makan lebih banyak serat
5. Minum jus atau smoothie sayur dan buah
6. Mengonsumsi lebih banyak zat pati seperti kacang-kacangan, gandum, dan nasi
7. Minum teh herbal. Contohnya: Kelor, Rosela, Meniran, Secang, dan lain-lain.
Coba yuk mulai diperhatikan kondisi tubuhnya agar tetap sehat dan semangat menjalani aktivitas sehari-hari. [Wnd]