ChanelMuslim.com – Putra Mahkota Maha Vajiralongkorn yang telah ditetapkan sebagai pengganti Raja Thailand Bhumibol yang wafat pada usia 88 tahun, memberi banyak perhatian kepada masyarakat minoritas Muslim di selatan, menurut akademisi setempat.
Thailand menetapkan duka resmi selama satu tahun setelah raja terlama di dunia, Bhumibol, yang bertahta selama 70 tahun, meninggal Kamis (13/10).
Vajiralongkorn, 64 tahun, sendiri menyatakan meminta waktu untuk berduka sebelum dinobatkan sebagai raja.
Ahmad Umar, wakil rektor Universitas Fatoni, Patani, Thailand selatan mengatakan Putra Mahkota Vajiralongkorn memberikan perhatian yang lebih kepada masyarakat Muslim di selatan.
“Beliau banyak memberi perhatian pada masyarakat Islam, mengenai banyak hal dan memberi perhatian dan sokongan. Sebagai contoh, kampus Universitas Fatoni diresmikan (sekitar 10 tahun lalu) oleh beliau, hubungan kita dengan putra mahkota sudah lama,” kata Ahmad kepada BBC Indonesia.
Ahmad Umar, yang juga mengajar kajian politik di kampusnya, mengatakan harapannya atas pengganti Raja Bhumibol yang ia sebutkan lebih positif dan bisa memahami isu di selatan secara baik.
Konflik di Thailand selatan masih terjadi dan belum dilakukan dialog lagi menyusul kudeta dua tahun lalu, tambahnya.
“Bagi masyarakat Muslim di selatan, pandangan dan perhatian terhadap raja biasa saja,” tandas Ahmad.[af/bbc]