ChanelMuslim.com – Warga Bosnia yang bermain Pokemon Go diperingatkan untuk tidak menjelajahi daerah yang masih bertaburan ranjau darat sisa perang tahun 1990-an silam.
Sebuah lembaga penghapusan ranjau Bosnia, Posavina Bez Mina, mengeluarkan peringatan itu setelah mendengar laporan adanya pengguna Pokemon Go yang merambah ke daerah-daerah berisiko tersebut.
Dalam permainan ini, pemain menggunakan telepon cerdas mereka untuk berburu monster kartun di dunia nyata.
Setidaknya 600 orang tewas dalam kecelakaan ranjau di Bosnia sejak akhir perang tahun 1995.
Kelompok penghapusan ranjau menyebut, sekitar 120.000 ranjau masih belum ditemukan.
Seiring melonjaknya popularitas Pokemon Go, dilaporkan terjadi berbagai insiden dan kecelakaan yang melibatkan para pemain.
“Kami menerima informasi bahwa beberapa pengguna aplikasi Pokemon Go di Bosnia datang ke tempat-tempat yang berisiko ranjau, untuk mencari pokemon,” kata Posavina Bez Mina di akun Facebook mereka.
“Warga diminta untuk tidak melakukannya, dan diminta mematuhi tanda-tanda pembatas ladang tambang berbahaya dan tidak pergi ke daerah-daerah yang tidak diketahui,” tambahnya.[af/bbc]