SEBAGIAN besar wajah ibu hamil seringkali tampak lebih bercahaya. Ternyata ini bukan karena bawaan bayi, kondisi ini memang wajar dialami ibu hamil karena alasan medis.
Dr Felice Gersh dari Integrative Medical Group of Irvine mengatakan bahwa faktanya kehamilan dapat menyebabkan terjadinya peningkatan aliran darah ke kulit, terutama wajah.
Pada kehamilan, volume darah secara alami meningkat. Selain itu, terjadi juga pelebaran alami pembuluh darah untuk mempertahankan aliran darah yang tepat ke plasenta.
Menurut Gersh, kondisi ini memberikan efek peningkatan aliran darah ke kulit, terutama pada bagian wajah, sehingga wanita hamil wajar jika kulitnya tampak lebih bercahaya dan berseri.
Selain perubahan pada pembuluh darah dan aliran darah, perubahan hormon selama kehamilan juga dapat mengubah kemampuan kulit dalam memproduksi minyak.
Hal ini juga diyakini turut berperan membuat kulit ibu hamil menjadi lebih bercahaya.
Namun hati-hati, jika ibu hamil tidak menjaga kebersihan kulit dengan baik, peningkatan produksi minyak ini berpotensi membuat mereka mengalami masalah jerawat.
Baca juga: Gejala Ibu Hamil Kekurangan Gizi, di Antaranya Rambut Rontok
Wajah Ibu Hamil Tampak Bercahaya, Ini Alasan Medisnya
Di sisi lain, Dr Sara Gaspard dari Comprehensive Dermatology Center of Pasadena mengatakan bahwa wanita hamil juga rentan terhadap jerawat karena produksi minyak yang lebih tinggi tersebut.
Jerawat selama kehamilan ini biasanya akan mereda pasca melahirkan karena hormon kembali seimbang. Sayangnya, begitu juga dengan ‘pancaran’ di kulit ibu hamil.
Sahabat bumil, itulah beberapa alasan medis di balik tampak bercahayanya wajah ibu hamil.
Selain dari sisi medis, seorang ibu yang sedang mengandung dimuliakan Allah Subhanahu wataala. Seperti Maryam, Bunda Isa, Allah Subhanahu wataala mencurahkan berbagai nikmat untuknya, dan juga petunjuk saat akan melahirkan.
MasyaAllah, semoga Allah Subhanahu wataala memberikan kemudahan dan kebahagiaan bagi ibu Hamil dalam menjalani setiap fase kehamilannya.[ind]