BEPERGIAN dengan anak memang sangat menyenangkan, selain dapat melepas penat karena rutinitas mengurus bayi Anda sehari-hari. Anda juga dapat mengenalkan dunia baru pada anak Anda. Meskipun demikian perhatikan keselamatan dan kesehatan Anda dan anak selama di perjalanan.
Salah satu yang dapat digunakan ketika mengajak anak berjalan-jalan dalam jarak tempuh perjalanan yang menghabiskan waktu berjam-jam adalah persiapan alat-alat yang dapat mendukung anak agar nyaman di dalam kendaraan. Seringkali ibu memilih menggunakan car seat khusus anak-anak.
Car seat dapat dengan mudah Anda dapatkan di toko perlengkapan bayi dan balita. Car seat yang dirancang untuk kenyamanan bayi anak ketika menempuh perjalanan jauh. Dalam menjaga kesehatan dan keselamatan anak selama perjalanan, Anda juga harus mengetahui penggunaan car seat yang benar.
Car seat boleh digunakan pada anak selama menempuh perjalanan. Car seat akan memberikan manfaat, ketika digunakan sesuai dengan usia dan cara penggunannya. Sehingga penting untuk Anda memperhatikan kenyaman dan keselamatan anak ketika menggunakan car seat.
Berikut ini adalah penjelasan mengenai panduan menggunakan car seat untuk anak Anda. Car seat ditujukan untuk membantu kenyamanan bagi anak ketika sedang diperjalanan, khususnya di dalam mobil. Car seat memiliki ukuran dan bahan yang berbeda, sehingga ketika menggunakan car seat usahakan disesuaikan dengan berat badan anak Anda. Hindari memaksakan menggunakan car seat apabila tidak sesuai dengan kapasitas (melebihi berat badan anak). Hal ini menyebabkan ketidaknyamanan bagi anak dan juga tidak menjamin keselamatan.
Ketika menggunakan car seat saat bayi hingga usia 13 bulan (maksimal berat badan 9 kg) maka dihadapkan kebelakang sedangkan pada usia lebih dari 13 bulan (berat badan 9-18 kg) dapat duduk menghadap ke depan dengan posisi kakinya lebih nyaman. Apabila anak dengan berat badan 18-36 kg, sebaiknya duduk di booster seat hal ini untuk membantu bayi Anda merasakan kenyamanan ketika menggunkaan car seat.
Inilah langkah-langkah yang dapat menjadi panduan anda ketika menggunakan car seat :
1. Car seat di bagian kursi penumpang depan
Pada saat memasang car seat dapat menggunakan pada bagian kursi penumpang depan karena pada bagian belakang airbag kurang mendukung. Car seat dapat digunakan dengan kemiringan 45 derajat, sehingga dapat membantu menghindari kesulitan bernafas pada anak Anda. Sedangkan untuk car seat yang sudah bisa disetel, maka pada bagian bawah dapat anda tambahkan gulungan handuk kecil sehingga posisi anak anda bisa rebahan.
2. Pastikan posisi duduk anak Anda
Saat menggunakan car seat pastikan tali pengaman yang terletak pada car seat sejajar dan terpasang dengan nyaman. Anda dapat memastikan tali pengaman sudah aman ketika terdapat bunyi “klik”.
3. Pilihan tali pengaman pada car seat
Anda dapat memilih tali pengaman lima pada saat memilih car seat sehingga membuat nyaman dan menjaga keselamatan bayi selama menempuh perjalanan. Car seat umumnya dapat anda pilih sesuai dengan selera akan tetapi pastikan anda mengutamakan keselamatan bayi Anda. (nfl)