ChanelMuslim.com – Sudah pernah coba Roti Bakar Gula Merah belum? Rasa manis alami dan aroma gula merah asli membuat roti bakar menjadi berbeda dari biasanya. Apalagi ditemani secangkir teh, kopi atau susu.
Resep d@_cookingwithyaya_ bisa jadi referensi. Berikut kutipan resepnya:
BROWN SUGAR TOAST/ROTI BAKAR GULA MERAH
Bahan-Bahan:
3sdm margarin/mentega (setengah cair) 2sdm gula merah (bisa gula palem/palm sugar)
3lbr roti tawar
[gambar1] Instagram @_cookingwithyaya_
Cara Membuat:
1. Lelehkan margarin/mentega menjadi setengah leleh dan tidak terlalu cair
2. Tambahkan gula merah dan aduk rata
3. Oles margarin/mentega yang sudah dicampur tadi di satu sisi rati towar
4. Panaskan teflon sebentar, dan panggang dengan api kecil. Panggang dengan posisi bagian yang diolesi dibawah
5. Jika akan dibalik, olesi kembali sisi lain dari roti yang belum dioles campuran margarin/mentega dan gula merah
6. Panggang sebentar dan siap untuk dinikmati
Saat mengolah pastikan Margarin/mentega sebaiknya dalam keadaan 1/2 cair agar lebih mudah untuk mencampurnya dengan gula merah. Jangan sampai terlalu cair. Gunakan api kecil untuk memanggang dan jangan terlalu lama memanggang roti, karena jika terlalu lama akan membuat gula merah gosong dan terasa pahit ya.
Tapi jangan keliru ya sahabat muslim, gula merah berbeda dengan gula aren.
Gula merah disebut juga dengan gula jawa karena pembuatan gula ini banyak diproduksi di jawa.Gula merah terbuat dari sari atau nira batang tumbuhan palem atau kelapa. Sementara gula aren terbuat dari pohon aren dan lebih cocok digunakan untuk olahan kuah kinca dan warnanya lebih gelap dibandingkan gula merah.
Selain gula merah, sahabat muslim juga bisa menggunakan mentega oles tabur gula, tabur saus garlic ditambah oregano atau parsley. Sesuaikan dengan selera dan stok saja.Jangan lupa sarapan ya sahabat muslim.
Selamat mencoba. [jwt]