KEMAMPUAN suami istri dalam banyak hal tidak selalu sama, sehingga jika ada perbedaan kemampuan diantara mereka, maka yang punya kemampuan lebih tidak boleh melecehkan yang lebih rendah kemampuannya.
Suami dengan segala kemampuan yang dimilikinya tidak boleh meremehkan, apalagi melecehkan ataupun mengejek dan menghinan kemampuan istri.
Suami yang melecehkan kemampuan istri akan membuat segala keputusan berdasarkan pikirannya saja tanpa melibatkan istri untuk dimintai pendapatnya. Lebih dari itu, ia tidak menghargai keberadaan istri. Sikap seperti itu sangat menyakitkan perasaannya. Karena itu Allah mengharamkan perbuatan melecehkan kemampuan seseorang sesuai firman-Nya:
يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ لَا يَسۡخَرۡ قَوۡمٞ مِّن قَوۡمٍ عَسَىٰٓ أَن يَكُونُواْ خَيۡرٗا مِّنۡهُمۡ وَلَا نِسَآءٞ مِّن نِّسَآءٍ عَسَىٰٓ أَن يَكُنَّ خَيۡرٗا مِّنۡهُنَّۖ (الحُجُرَاتِ: ١١)
“Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah suatu kaum mengolok-olok kaum yang lain, (karena) boleh jadi mereka (yang diolok-olok) lebih baik dari mereka (yang mengolok-olok), dan jangan pula perempuan-perempuan (mengolok-olokkan) perempuan yang lain, (karena) boleh jadi mereka (yang diolok-olok) lebih baik dari mereka (yang mengolok-olok). Janganlah kamu saling mencela satu sama lain… (Al-Hujurat: 11)
Baca Juga: Suasana Cinta Suami Istri Itu Membentuk Suasana Keluarga
Tidak Melecehkan Kemampuan Istri
Suami hendaknya bisa memahami dan menghargai kemampuan istri, bahkan harus bersikap empati terhadapnya. Sehingga jika kemampuan istri lebih rendah dari suami, maka suami berkewajiban untuk meningkatkan kemampuan istrinya hingga ia bisa diajak bermitra dalam urusan rumah tangga dan urusan penting lainnya.
Suami yang tidak peduli terhadap peningkatan kemampuan istri maka yang akan rugi tidak hanya dirinya bahkan juga keluarganya. Sebab kualitas keluarga sangat ditentukan oleh kemampuan suami dan istri dalam mensukseskan pembangunan keluarga dan cara mengatasi persoalan-persoalan keluarga.
Catatan Ustazah Dr. Aan Rohanah Lc., M.Ag di akun instagramnya @aanrohanah_16. Ustazah Aan Rohanah adalah perempuan yang Peduli Keluarga dan Pendidikan Anak. [Ln]
View this post on Instagram