SETELAH sukses tebar kebaikan Ramadan dengan mendistribusikan 1000 paket buka puasa dan 900 paket sembako lewat Program Share The Care, NIVEA dan Alfamart bersama Dompet Dhuafa menggelar Halal Bi Halal pada Rabu (7/6/2023) di Pondok Kemangi, Alam Sutera, Tangerang Selatan.
Share The Care sendiri merupakan program kolaborasi antara PT Beiersdorf Indonesia (NIVEA) dan Alfamart dengan menggandeng Dompet Dhuafa sebagai mitra kebaikan.
Acara Halal Bi Halal Penyaluran Program Share The Care Twogether ini sekaligus menjadi momen bagi NIVEA dan Alfamart bersama Dompet Dhuafa, menyerahkan bantuan kepada para penerima manfaat lainnya.
Dalam sambutannya Etika Setiawanti selaku Direktur Mobilisasi Sumber Daya Dompet Dhuafa turut memaparkan keberjalanan Program Share The Care: Mari Berbagi Senyum Kebahagiaan.
Baca juga : Beyondly Bersama Dompet Dhuafa Salurkan Mushaf Qur’an di Lima Titik Lokasi
Sukses Tebar Kebaikan Ramadan Lewat Program Share The Care, NIVEA dan Alfamart Bersama Dompet Dhuafa Gelar Halal Bi Halal
Dalam program ini PT Beiersdorf Indonesia, Alfamart dan Alfagift bersama Dompet Dhuafa, telah mendistribusikan sebanyak 1000 paket buka puasa yang tersebar di tujuh wilayah Jabodetabek.
Di antaranya adalah Depok, Jakarta Selatan, Tangerang Selatan, Tangerang Kota, Jakarta Barat, Bogor, dan Jakarta Timur.
Sementara untuk paket sembako, sebanyak 900 paket berhasil didistribusikan di enam titik cabang Dompet Dhuafa, di antaranya DD Sulawesi Utara, DD Kalimantan Timur, DD Singgalang, DD Riau, DD Banten, dan DD Yogyakarta.
Dalam program ini, setiap konsumen yang membeli produk-produk NIVEA di Alfamart ataupun di aplikasi Alfagift selama periode 1-30 April 2023, sudah turut berdonasi sebesar Rp1000.
Lebih lanjut, Etika menerangkan bahwa program ini telah sukses bergulir kepada penerima manfaat sekaligus sukses mengukir kebahagiaan bagi mereka.
“Alhamdulillah kolaborasinya telah berjalan lancar dan sudah diterima dan didistribusikan kepada seluruh penerima manfaat. Tentu hal ini merupakan kesyukuran yang kami sangat syukuri kolaborasi yang kami harapkan bisa makin luas sepanjang hari sepanjang tahun karena memang kebaikan tidak boleh berhenti,” ungkap Etika.
Hal serupa juga disampaikan oleh GM Corporate Communication Alfamart, Rani Wijaya yang mengapresiasi jalinan kolaborasi yang ada. Ia juga mengatakan bahwa Alfamart turut hadir dalam kegiatan sosial di masyarakat.
“Kami menegaskan juga bahwa Alfamart sebagai toko komunitas yang hadir di tengah-tengah masyarakat memang kita punya tanggung jawab, harus bisa berkontribusi terhadap kegiatan sosial seperti ini. Terima kasih Alfamart telah digandeng oleh NIVEA dan Dompet Dhuafa. Semoga ini tidak berhenti, kita masih jalin terus, semoga ini akan jadi sinergi yang baik terus-menerus,” kata Rani.
Pada kesempatan ini, turut digelar simbolisasi pendistribusian bantuan yang diterima oleh Teguh, penyandang diabilitas sekaligus ketua Yayasan Pelita Disabilitas Sejahtera Kota Serang.
“Alhamdulillah kemarin di Ramadan kami mendapatkan paket bingkisan sembako dan juga makan, terima kasih kepada Dompet Dhuafa, itu donasi dari Alfamart dan NIVEA. Mudah-mudahan ibadah bapak tercatat di akhirat, Allah yang membalasnya kemudahan, kesehatan, tentunya rezeki dan terkabulnya keinginan bapak. Terima kasih, mudah-mudahan ke depannya lebih banyak lagi. Harapannya kalau mereka bisa berjalan dan sejahtera melalui bapak saya yakin Insyaallah balasannya surga,” imbuh Teguh.
Sementara itu, Steven Tan selaku Sales Director PT Beiersdorf Indonesia berharap agar kolaborasi ini dapat terus terjalin, sehingga kebaikan akan terus bergulir kepada masyarakat yang membutuhkan.
“I remember we multiply all the good things with Alfamart, Beiersdorf also Dompet Dhuafa. So well done, I think NIVEA as a care company we really look importantly, so I understand your share us a value program than sustainability something we look in to for this years as well. I believe as a business partner, we are a foreign company that we want to make profit. to contribute back to the community Indonesia. because i believe what we make money from, we also want to spend to our consumer. So Hopefully more thing do happened and more charity work together.”
“(Saya ingat kami melipatgandakan segala kebaikan dengan Alfamart, Beiersdorf juga Dompet Dhuafa. Dilakukan dengan sangat baik, menurut saya NIVEA sebagai perusahaan yang peduli, kami benar-benar terlihat penting, jadi saya mengerti bahwa Anda membagikan program nilai kepada kami daripada keberlanjutan, sesuatu yang juga kami perhatikan untuk tahun ini. Saya percaya sebagai mitra bisnis, kami adalah perusahaan asing yang ingin mendapat untung. untuk berkontribusi kembali kepada masyarakat Indonesia. Karena saya percaya dari apa kita menghasilkan uang, kita juga ingin membelanjakannya untuk konsumen kita. Jadi Semoga lebih banyak hal yang terjadi dan lebih banyak amal bekerja sama),” ujar Steven dalam sambutannya.
Dompet Dhuafa sendiri sebagai perantara kebaikan sudah sejak 30 tahun lalu mengelola dana zakat, infak, sedekah, CSR dan dana kemanusiaan lainnya untuk disalurkan kepada para penerima manfaat melalui 5 pilar program, yaitu Ekonomi, Sosial, Pendidikan, Kesehatan, Dakwah dan Budaya.
Dompet Dhuafa juga turut berkontribusi dalam memberantas kesmiskinan di Indonesia. Per Maret 2022, Indonesia mencapai 26 juta penduduk miskin dan Dompet Dhuafa sudah membantu kurang lebih 2,9 juta orang dari dana yang disalurkan.
“Dompet Dhuafa jelang bulan Juli mendatang kami sudah berusia 30 tahun berdiri, kami selalu turun ketika ada isu kemanusiaan dan juga kebencanaan. Jadi alokasi dari dana zakat, infak, sedekah yang kami terima dari bapak ibu semua kami alokasikan untuk membantu masyarakat melalui program-program pemberdayaan sesuai dengan kearifan lokal di daerah masing-masing,” lanjut Etika. [MRR]