ChanelMuslim.com – Tak sekedar ajang berkumpul para bunda Hijabers, komunitas Hijabersmom Community memiliki seabrek aktifitas dakwah, sosial dan keilmuan setiap bulannya. Termasuk agenda donor darah yang digelar oleh HmC Malang bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) dan Sekolah MIN 1 Malang.
Aksi donor darah yang dilaksanakan pada Kamis (7/9) bertempat di MIN 1 Malang ini membuka kesempatan untuk yang ingin mendonorkan darah mereka.
Kegiatan yang dikoordinir oleh para Mommies HmC Malang ini mendapatkan antusias.
Meski siapa saja berhak mendonorkan darah melalui aksi ini, ada beberapa syarat yang ditekankan oleh panitia diantaranya umur minimal 17 tahun, berat badan lebih dari 45 kg, tidak minum obat dalam 3 hari, cukup tidur, tidak sedang haid, tida ada riwayat penyakit jantung dna ginjal, tidak sedang hamil dan menyusui serta tidak habis operasi dalam enam bulan terakhir.
Selain aksi donor darah, para pendonor juga mendapatkan bingkisan dari HmC Malang karena turut berpartisipasi dalam Aksi Donor Darah.
Berkah Kegiatannya. (jwt)