ChanelMuslim.com – Urap selalu menjadi menu favorit keluarga. Terutama yang menyukai menu tradisional. Perpaduan aneka sayuran hijau segar dengan bumbu kelapa menambah kenikmatan menyantap nasi hangat.
Resep Urap ini bisa jadi referensi menu berbuka puasa bersama keluarga.
Bahan-Bahan:
50 gr kenikir, rebus matang
50 gr daun singkong, rebus matang
50 gr daun papaya, rebus matang
50 gr kacang panjang, potong 3 cm, rebus matang
100 gr taoge, siangi seduh air panas
500 gr daun kemangi
200 gr kelapa setengah tua, kupas, parut kasar
2 sdm air asam
4 lembar daun jeruk
Gula, garam secukupnya
Bumbu Halus:
2 buah cabai merah
2 buah cabai rawit
2 siung bawang putih
4 cm kencur
1 sdm irisan gula merah
½ sdt garam
Cara Membuat:
1. Panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan kelapa parut dan jeruk, aduk rata. Masak hingga matang, Angkat.
2. Aduk rata sayuran dengan kelapa berbumbu.
3. Sajikan bersama nasi hangat dan kerupuk.
Selamat Mencoba. (jwt/resepkoki)