KOTA Padang berhasil menempati peringkat teratas sebagai destinasi baru terpopuler dalam laporan New Horizons 2025 dari platform perjalanan global, agoda. Penghargaan ini menjadi bukti bahwa Padang semakin diakui sebagai destinasi wisata kelas dunia.
Padang, ibu kota Sumatra Barat, memiliki segudang daya tarik yang memikat wisatawan domestik maupun internasional.
Dari pantai-pantai eksotis hingga kuliner khas yang melegenda, kota ini menawarkan pengalaman yang lengkap bagi para pelancong.
Padang, Sumatera Barat, semakin dikenal sebagai destinasi wisata favorit, baik oleh wisatawan lokal maupun mancanegara.
Baca juga: Tiga Pantai Indonesia Masuk Jajaran Pantai Terpopuler di Asia Tenggara Sepanjang Tahun 2024
Padang Menempati Peringkat Teratas sebagai Destinasi Baru Terpopuler menurut New Horizons 2025 Agoda
Menurut laporan New Horizons 2025 Agoda, Padang menempati peringkat teratas sebagai destinasi baru terpopuler berkat daya tarik budayanya, kuliner seperti Rendang dan Nasi Padang, serta pantai-pantainya yang memukau, seperti Pantai Carolina dan Pantai Air Manis.
Dengan akses mudah melalui Bandara Internasional Minangkabau, Padang menawarkan pengalaman tak terlupakan.
Di sisi lain, Banjarmasin menjadi tujuan favorit wisatawan domestik Indonesia berkat keunikan pasar terapung, festival lokal, dan kuliner khas Kalimantan.
Sementara itu, Beijing mencuri perhatian sebagai destinasi internasional dengan lonjakan popularitas terbesar di kalangan wisatawan Indonesia, menawarkan situs-situs bersejarah seperti Tembok Besar China dan The Forbidden City.
Lihat postingan ini di Instagram
Destinasi-destinasi ini membuktikan bahwa pilihan wisata yang kaya budaya dan keindahan terus diminati.
Prestasi Padang sebagai destinasi baru terpopuler membawa dampak positif bagi sektor pariwisata Indonesia.
Hal ini membuktikan bahwa keindahan alam dan budaya nusantara mampu bersaing di panggung internasional.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Selain itu, pengakuan ini membuka peluang bagi daerah lain untuk mempromosikan potensi wisatanya. Dengan strategi yang tepat, Indonesia dapat terus menarik wisatawan mancanegara dan meningkatkan kontribusi pariwisata terhadap perekonomian nasional.
Pengakuan Padang sebagai destinasi baru terpopuler dalam laporan New Horizons 2025 Agoda adalah pencapaian yang memuaskan.
Keindahan alam, budaya yang kaya, dan kuliner legendaris menjadikan Padang layak untuk didaftarkan kunjungan kamu. [Din]