ChanelMuslim.com – Setiap suami istri memiliki kelebihan dan kekurangan. Bahkan sebagai manusia biasa bisa mempunyai banyak kekurangan.
Karena itu, suami istri harus siap dikritik oleh pasangannya dengan bahasa yang bijak, sopan dan dalam suasana yang tepat. Sedangkan suami atau istri harus menerima kritik tersebut walaupun terasa pahit selama kritik itu positif untuk membangun bukan untuk menjatuhkan.
Sebab kritik itu menghasilkan banyak manfaat dalam proses perbaikan diri dan dalam proses pembangunan ketahanan keluarga sakinah. Manfaat suami istri harus siap dikritik di antaranya yaitu:
Baca juga: Sikap Unik Suami Istri
1. Mengetahui kekurangan pribadi dari orang terdekat.
2. Menjadi bekal perbaikan kepada pribadi yang lebih baik.
3. Mendapatkan ide dan gagasan yang solutif dari pasangan.
4. Bisa lebih berhati-hati dan tidak ceroboh, memiliki banyak pertimbangan dan tidak bersikap sembarangan.
5. Sama-sama menjadi jiwa yang terbuka dalam membangun ketahanan keluarga sakinah.
Sedangkan jika bersikap egois, angkuh, emosional maka kritik positif yang akan memperbaiki dirinya akan ditolak. Sehingga tidak bisa merubah dirinya kepada yang lebih baik.
Suami istri yang siap menerima kritik hendaknya bersikap sebagai berikut:
1. Menjaga jiwa supaya tetap tenang dan berpikir positif. Jangan merasa direndahkan dan jangan merasa terancam.
2. Mendengarkan dan menerima kritikan dengan baik.
3. Mendiskusikan untuk bisa menerapkannya dengan baik.
4. Memberikan apresiasi terhadap kritikan yang diberikan untuk perbaikan dirinya agar bisa menjadi lebih baik.
Catatan Ustazah Dr. Aan Rohanah Lc., M.Ag di akun instagram @aanrohanah_16. Ustazah Aan Rohanah adalah perempuan yang Peduli Keluarga dan Pendidikan Anak.
Ustazah Aan juga merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Madinatul Quran. Selain itu, Ustazah Aan Rohanah juga aktif mengisi Kajian Online terutama berkaitan dengan Pendidikan Keluarga dan Anak.
Pada akhir tahun 2020, Ustazah Aan meluncurkan 4 seri buku Kiat Sukses Membangun Keluarga Sakinah dan Mendidik Anak Unggul. [Wnd]