• Tentang Kami
  • Iklan
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
Sabtu, 31 Januari, 2026
No Result
View All Result
FOKUS+
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah
Chanelmuslim.com
No Result
View All Result
Home Tips

Tips Meningkatkan Semangat Kerja Setelah Libur Lebaran

05/04/2025
in Tips
Tips Meningkatkan Semangat Kerja Setelah Libur Lebaran

Foto: Pinterest

73
SHARES
562
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterWhatsappTelegram
ADVERTISEMENT

BEBERAPA cara meningkatkan semangat kerja setelah libur lebaran Tahun 2025. Beberapa orang mungkin merasa belum siap kembali mengemban agenda kerja karena masih terbawa suasana liburan yang santai.

Kondisi ini dapat menyebakan stres yang membuat produktivitas menurun. Karena itu, diperlukan persiapan untuk meningkatkan semangat kerja setelah libur lebaran.

Baca juga: Tips Mix and Match Outfit Lebaran dengan Baju Lama

Tips Meningkatkan Semangat Kerja Setelah Libur Lebaran

Beberapa tips meningkatkan rasa semangat bekerja:

Mengubah pola pikir

Hal pertama yang dapat dilakukan adalah mengubah pola pikir mengenai liburan. Mengubah pola pikir dilakukan dengan cara menyadari bahwa waktu liburan memang terbatas dibarengi dengan kesadaran bahwa kembali bekerja adalah hal yang penting.

Selain itu, menyadari bahwa hari pertama kerja bukanlah hari libur lagi membuat pikiran lebih fokus saat bekerja. Pola pikir ini perlu dibarengi dengan kedisiplinan dan tekad yang kuat untuk melakukannya.

Menonton konten self-help

Konten pengembangan diri atau self-help membantu seseorang termotivasi dalam bekerja. Konten-konten tersebut berasal dari buku, video YouTube, podcast, maupun reels di media sosial.

Paparan koten yang positif dan penuh inspirasi akan menumbuhkan semangat dan motivasi untuk bekerja setelah libur lebaran. Lakukan tips ini pada satu hari sebelum masuk kerja.

Istirahat satu hari sebelum bekerja

Selain menonton konten self-help, beristirahat sehari sebelum bekerja perlu dilakukan juga. Sebab, waktu  liburan lebaran biasanya dihabiskan untuk berwisata dan bersilaturahmi ke rumah keluarga.

Karena itu, istirahat satu hari penuh diperlukan agar kondisi badan tidak kelelahan dan sakit pada keesokan harinya.

Menyimpan foto liburan

Sebelum mulai bekerja, simpan foto-foto liburan agar lebih fokus. Terlalu sering menonton foto liburan dapat membuat sulit move on dari suasana liburan.

Selain itu, sering mengecek foto liburan yang diunggah di media sosial juga membuat kita sulit fokus terhadap pekerjaan.

Menyusun dan mengatur ulang rencana kerja

Setelah liburan yang cukup lama, terkadang seseorang perlu memulai pekerjaan dari nol atau mengerjakan tugas yang belum diselesaikan.

Atur ulang jadwal tugas untuk seminggu ke depan menurut tingkat kepentingannya. Selain tugas, atur juga jadwal rapat dan pembagian kerja bersama tim dalam sebuah catatan. Catatan tersebut membantu kita kembali fokus, memiliki target yang terukur dan terarah, serta tidak mudah lupa.

Ambil waktu istirahat di sela kerja

Untuk kembali menyesuaikan mood dengan rutinitas kerja, atur waktu istirahat di sela-sela kerja agar tubuh menjadi rileks.

Jangan paksakan diri untuk bekerja sepanjang hari tanpa beristirahat. Selain teknik Pomodoro, ambil waktu istirahat 5-10 menit setiap tiga jam agar tidak merasa jenuh dan tetap fokus bekerja.

Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Mengatur jadwal liburan berikutnya

Studi dalam The Journal Applied Research in Quality of Life menemukan bahwa merencanakan liburan dapat membuat seseorang merasa lebih bahagia.

Membuat jadwal liburan selanjutnya membuat kita memiiki target mengumpulkan biaya liburan sehingga lebih semangat dalam bekerja. Lakukan langkah ini saat jam kerja telah usai.

Mengubah pola tidur

Pola tidur pada saat liburan lebaran biasanya kacau karena banyaknya agenda jalan-jalan dan mengobrol atau menonton dengan sanak saudara. Ubah pola tidur tersebut setelah kembali bekerja agar dapat bangun pagi dan tidak kekurangan tidur saat bekerja.

Berolahraga

Aktif bergerak dapat mengembalikan semangat kerja karena tubuh yang bugar. Di samping itu, liburan menyebabkan pola makan tidak terkendali sehingga menimbulkan kenaikan berat badan dan stres. Berolahraga bermanfaat menurunkan berat badan sehingga mengurangi potensi stres tersebut. [Din]

Tags: Tips Meningkatkan Semangat Kerja Setelah Libur Lebaran
Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM Dapatkan Informasi Terupdate Terbaru Melalui Saluran CMM
Previous Post

Fakta atau Mitos Silaturahmi Bisa Membuat Panjang Umur

Next Post

Mobil Bak Terbuka Hilang Kendali Mengakibatkan Tabrakan Beruntun di Cianjur

Next Post
Mobil Bak Terbuka Hilang Kendali Mengakibatkan Tabrakan Beruntun di Cianjur

Mobil Bak Terbuka Hilang Kendali Mengakibatkan Tabrakan Beruntun di Cianjur

Pertunjukan Air Mancur Menari di Monas Akan Berakhir pada Minggu (6/4/2025)

Pertunjukan Air Mancur Menari di Monas Akan Berakhir Pekan Ini

Beberapa Penyebab Badan Sering Terasa Lemas

Beberapa Penyebab Badan Sering Terasa Lemas

  • Cara Memutuskan Doa-doa Buruk

    Hadis tentang Lima Malam saat Doa Tidak Tertolak

    512 shares
    Share 205 Tweet 128
  • Ngargoyoso Waterfall jadi Salah Satu Destinasi Wisata Terfavorit di Kota Solo, Jawa Tengah

    108 shares
    Share 43 Tweet 27
  • 124 Nama Sahabiyat untuk Bayi Perempuan

    7907 shares
    Share 3163 Tweet 1977
  • Doa Ibu yang Mengubah Nasib Anak

    3441 shares
    Share 1376 Tweet 860
  • Terjemahan Hadits Arbain Pertama Lengkap dengan Huruf Latin

    5273 shares
    Share 2109 Tweet 1318
  • Kehadiran Deswita Maharani dan Ferry Maryadi di Acara Lamaran Syifa Hadju dan El Rumi Menambah Kesan Hangat

    73 shares
    Share 29 Tweet 18
  • Yang Berhak Memandikan Jenazah Ibu

    2875 shares
    Share 1150 Tweet 719
  • Contoh Format Isi CV Taaruf yang Bisa Kamu Ikuti

    405 shares
    Share 162 Tweet 101
  • Si.Se.Sa. Annual Show 2026 “The Kaleidoscope” Tampilkan Evolusi Modest Fashion dari Kasual hingga Glamor

    67 shares
    Share 27 Tweet 17
  • Ayat Al-Qur’an tentang Traveling

    578 shares
    Share 231 Tweet 145
Chanelmuslim.com

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga

Navigate Site

  • IKLAN
  • TENTANG KAMI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • REDAKSI
  • LOWONGAN KERJA

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Jendela Hati
    • Thinking Skills
    • Quotes Mam Fifi
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Parenting
    • Tumbuh Kembang
  • Pranikah
  • Lifestyle
    • Figur
    • Fashion
    • Healthy
    • Kecantikan
    • Masak
    • Resensi
    • Tips
    • Wisata
  • Berita
    • Berita
    • Editorial
    • Fokus +
    • Sekolah
    • JISc News
    • Info
  • Khazanah
    • Khazanah
    • Quran Hadis
    • Nasihat
    • Ustazah
    • Kisah
    • Umroh
  • Konsultasi
    • Hukum
    • Syariah

© 1997 - 2025 ChanelMuslim - Media Online Pendidikan dan Keluarga