ChanelMuslim.com – Tips menanam seledri di bekas aqua bisa menjadi salah satu cara budidaya tanaman ala rumahan. Meskipun seledri termasuk tanaman yang biasa tumbuh saat musim semi dan gugur. Bahkan dikenal sebagai tanaman yang tidak mudah dirawat, tapi ternyata cara menanamnya sangat mudah.
Seledri memiliki banyak manfaat. Terutama sebagai bahan dalam membuat masakan. Tanaman seledri juga memberikan aroma yang menyegarkan. Rasanya renyah dan bisa memiliki nilai ekonomi tinggi. Selain itu, tanaman seledri juga estetik diletakkan dalam ruangan.
Berikut ini tips agar tanaman seledri tumbuh dengan baik.
Baca juga: Tips Jalankan Bisnis dengan Modal 1 Juta
1. Tanaman seledri bisa ditanam dengan hanya menanamnya dari sisa batang. Pilih saja batang yang besar dan segar sekitar 5 cm agar seledri bisa cepat tumbuh dengan subur.
2. Kemudian masukkan batang dalam gelas aqua bekas yang telah diisi air. Perhatikan posisi air tidak merendam semua potongan batang. Cukup sekitar 3 cm saja.
3. Meletakkan gelas aqua bekas berisi rendaman batang seledri di tempat dengan pencahayaan baik. Jangan biarkan tanaman seledri beradi di suhu yang terlalu panas, khususnya saat siang hari.
4. Awasi pertumbuhan batang seledri. Jika dalam beberapa hari muncul daun-daun kecil, maka tanaman seledri akan siap untuk dipindahkan. Jika tidak, maka ganti batang seledri dengan batang seledri yang lebih baik.
5. Setelah sepekan, batang-batang kecil mulai tumbuh menjadi tunas seledri baru. Saat inilah waktu yang tepat untuk memindahkan seledri ke gelas aqua bekas yang berisi tanah.
6. Selalu pastikan tanaman seledri tumbuh di tanah subur dan kaya nutrisi. Bila perlu, tambahkan pupuk secara rutin. Jangan gunakan pestisida agar seledri bisa kita konsumsi dengan aman dan sehat.
Itulah tips yang bisa Sahabat Muslim lakukan untuk menanam seledri di rumah. Semoga tulisan ini bermanfaat. Selamat mencoba! [Wnd]