ChanelMuslim.com – Aquascape adalah seni mendekorasi pemandangan dalam aquarium ikan. Aquarium itu diisi oleh tanaman air, kayu, batu, dan ikan. Bukan asal mengisinya yang terpenting, namun membuat aquascape adalah membuat semua komponen itu alami tanpa buatan dan ekosistemnya dapat hidup seperti di alam.
Jika tertarik untuk membuat aquascape, Sahabat Muslim bisa ikuti langkah-langkah membuat aquascape dengan air tawar. Berikut cara membuat aquascape yang mudah untuk pemula.
Cara membuat aquascape
Bahan atau komponen aquascape
Pertama yang harus disiapkan untuk pemula di antaranya: aquarium, filter, lampu, pasir silica, pupuk dasar atau pupuk cair, tanaman hias, ikan, CO2, karbon aktif, dan batu hias. Setelah semua bahan atau kompenen telah disiapkan, sekarang Sahabat Muslim memulai bisa membuat aquascape.
Membuat aquarium
Jika Sahabat Muslim ingin membuat aquascape yang kecil bisa untuk menyiapkan aquarium yang kecil, bisa disesuaikan dengan selera, namun lebih baik membuat aquarium yang besar sehingga tampilannya akan semakin menarik. Setelah memastikan ukuran aquariumnya, cara membuat aquascape selanjutnya adalah menaburkan pasir halus di bagian dasar dengan ketinggian 2-3 cm atau bisa disesuaikan selera masing-masing.
Jenis pasir yang digunakan bisa pasir silica dan tambahkan di bagian tengahnya karbon aktif. Karbon aktif ini berfungsi untuk menyerap zat yang berbahaya yang ada pada air saat kita membuat aquascape. Untuk membuat pasir buatlah semacam pola lekukan menjorok di bagian tengah dan agak tinggi di sampingnya.
Memberi pupuk
Langkah berikutnya setelah menata pasir di bagian dasarnya, masukan pupuk di atas pasir pada bagian lekukan yang sudah diatur. Jika pupuknya sudah dimasukkan, tutup kembali dengan pasir agar pupuknya tidak terlihat.
Pemberian pupuk pada pembuatan Aquascape hanya untuk tanaman yang punya akar. Jika menggunakan jenis tanaman air yang mampu menyerap nutrisi lewat daun, pemberian pupuk bisa dihilangkan.
Membuat Hardscape
Cara membuat aquascape mudah untuk pemula berikutnya adalah membuat Hardscape, yaitu menambahkan hiasan berupa bebatuan kayu dan ini harus dilakukan dengan agar membentuk aquascape yang menarik. Jika ingin membentuk efek kedalaman, cara ini bisa dilakukan dengan membuat pasir yang ada di bagian belakang lebih tinggi daripada yang ada di depan.
Dalam tahapan ini, ada baiknya isi terlebih dahulu seperempat bagian aquarium dengan air. Pastikan untuk memasukkan airnya secara perlahan dengan menggunakan bantuan saringan atau alat khusus agar kucuran airnya tidak merusak dekorasi pasir dan pupuk yang telah dipasang.
Jika tahan mengisi air ke dalam aquarium sudah selesai, selanjutnya membuat aquascape yang harus Sahabat Muslim lakukan adalah memasang peralatan seperti outlet filter, peletakan diffuser CO2, pemasangan lampu atau pencahayaan, dan peralatan lainnya. Setelah semua siap, saatnya masukkan ikan ke dalam aquascape ini.
Hal terpenting adalah jangan langsung memasukkan hewan ke dalam aquascape, dikhawatirkan akan mati karena masih terdapat kandungan amonia yang tinggi di dalam air. Sebaiknya, tunggu dulu lebih kurang selama 2 minggu, agar kandungan amonia di dalam air hilang. Setelah itu masukkan ikan hias ke dalam aquascape. Selamat mencoba.
Itulah cara membuat aquascape mudah bagi pemula. Untuk perawatannya, Sahabat Muslim bisa meletakkan aquarium di tempat yang sejuk, jangan biarkan aquarium terlalu rimbun, pastikan ada ruang gerak bagi ikan dan tanaman, jangan lupa untuk mengganti pupuk sekali sebulan dan bersihkan jika sudah ada lumut di kaca aquarium agar tidak mengganggu pertumbuhan ikan dan tanaman. Selamat mencoba.[ind/Walidah]