ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, yuk coba masak sate berbahan jamur. Asli rasanya enak sekali serasa makan daging. Resep dari Visza Jowma di akun @byviszaj instagramnya bisa jadi referensi. Berikut kutipan resepnya:
SATE JAMUR
Resep Oleh: Instagram @byviszaj
Bahan-Bahan:
500gr jamur tiram
Bumbu Halus:
2 bawang putih
1 sdt ketumbar
2 sdm kecap manis
Garam
Bahan saus kacang:
300gr kacang tanah
8 bawang merah
5 bawang putih
3 cabe merah besar (buang bijinya)
2 kemiri
Sedikit gula merah
Kecap manis
Garam Kaldu bubuk
[gambar1] Instagram @byviszaj
Cara Membuat:
1. Cuci bersih jamur tiram lalu rebus kira-kira 2-3 menit, tiriskan. Peras airnya lalu suwir-suwir jamur. Tusukkan jamur tiram ke tusukan sate satu per satu
2. Haluskan bumbu halus lalu lumuri sate jamur ke bumbu halus sampai rata. Simpan di dalam kulkas semalam
3. Haluskan bahan saus kacang, masak sampai matang dan berubah warna. Masukkan semua sisa bahan aduk rata, cek rasa, sisihkan
4. Ambil 1 sdm bumbu kacang pada piring, tambahkan 2 sdm kecap manis campur rata. Ambil beberapa tusuk sate campurkan sate dgn bumbu kacang diamkan sebentar
5. Bakar sate sampai setengah matang, beri bumbu kacang lagi dan bakar sampai matang .
Sangat mudah bukan. Selain saus kacang juga bisa menggunakan saos botolan juga. Selamat mencoba. [jwt]