ChanelMuslim.com – Sahabat muslim, sarapan sehat adalah awal yang baik untuk memberikan energi baik pada tubuh. Resep sarapan sehat Salad Sayuran dari Tsani Wismono di akun instagramnya @tsaniwismono bisa jadi referensi. Berikut kutipan resepnya;
SALAD SAYURAN by @tsaniwismono
Bahan-Bahan:
1 kuntum daun selada, potong-poton1 buah jagung manis, rebus sebentar
1 genggam tomat cherry, belah-belah2 buah timun, potong lidi
1 genggam fusilli, rebus matang
Dressing:
2 sdm Extra Virgin Olive Oil
1 sdt lemon juice
2 siung bawang putih, haluskan
Secukupnya garam, merica
Sejumput rosemar
Cara Membuat:
1. Siapkan bahan sayuran dan fusilli, simpan di kulkas
2. Campur rata sambil ditekan : bawang putih halus, garam, merica, rosemary. Beri lemon juice, aduk rata. Beri extra virgin olive oil, campur rata. Siap disajikan.
Untuk sayuran bisa juga disesuaikan dengan stok di rumah. Selamat mencoba dan selamat hidup sehat dengan makanan sehat. [jwt]