ChanelMuslim.com- Puding art atau jelly art merupakan jenis makanan yang memiliki estetika keindahan, dimana hidangan penutup ini memiliki keunikan pada saat pembuatnnya yaitu dengan cara menyuntikkan bagian dalam jelly untuk memasukkan cairan sehingga bisa dikreasikan sesuai keinginan pembuat.
Seiring ngetrennya jelly art, hal ini tentu bisa menjadi peluang usaha yang cukup menjanjikan lho. Terlebih bagi kamu yang memiliki kegemaran untuk memasak.
Tertarik membuat sendiri jelly art untuk bisnis rumahan kamu? Yuk, simak tipsnya berikut ini dari Astri indriani, koordinator PT Forisa Nusapersada saat menggelar pelatihan jelly art yang diselenggarakan pada Selasa, (18/01/2022) di Rumble Fit Ruko Rubi Td 05 Summarecon Bekasi.
Resep @Nutrijell
Cara Membuat Jelly Art, Cocok Jadi Ide Bisnis Rumahan
Bahan yang diperlukan:
1 bks Nutrijell Balance Colour Sirsak + Fruit Acid
600 ml air putih
100 gram gula pasir yang berwarna putih atau bersih, untuk manis bisa disesuaikan.
Cara Membuat:
Aduk Nutrijell Balance Colour Sirsak + Fruit Acid & gula pasir pada panci, aduk rata, lalu tambahakn air.
Setelah tercampur rata semua, lalu masak hingga mendidih.
Matikan api setelah mendidih, dan terus aduk sampai busa hilang, lalu tuangkan pada wadah kanvas yang telah disiapkan dengan ketinggian 2cm s/d 3 cm jangan terlalu tebal atau tipis.
Suntikan Tinta
Bahan yang diperlukan:
1 bks agarasa Vanila (warna putih)
900 ml susu Cair palin UHT
125 gram gula pasir yang berwarna putih atau bersih
Pewarna makanan (untuk warna disesuaikan)
Cara Membuat:
Masukkan semua bahan, lalu panaskan hingga mendidih.
Lalu dibagi menjadi beberapa wadah, dan diberi pewarna makanan sesuai yang diinginkan.
Supaya bahan tetap cair, bisa dilakukan dengan cara di steam setelah pencampuran warna.
Tambalan
Bahan yang diperlukan:
1 bks Nutrijell buah + Fruit Acid
600 ml air putih / Susu cair (bisa dimix sesuai selera)
100 gram gula pasir yang berwarna putih atau bersih, untuk manis bisa disesuaikan.
Cara Membuat:
Masak semua bahan jadi satu, hingga mendidih.
Tusuk–tusuk kanvas menggunakan garpu kecil atau dengan tusuk gigi, agar antara kanvas dan tambalan dapat melekat dengan sempurna.
Kemudian segera tuangkan tambalan ke atas kanvas yang telah ditusuk –tusuk, lalu tunggu hingga mengeras dan bisa dibalik apabila sudah mengeras dengan sempurna.
Baca Juga : Resep Choco Cheddar Chiffon Cake yang Lembut dan Mengembang
Catatan Penting
Kanvas harus ditusuk–tusuk setelah selesai disuntik sebelum dituangakan adonan tambalan dengan kedalaman ± 1 cm.
Adonana tambalan harus segera dituang setelah mendidih, agar tambalan dan kanvas bisa melekat dengan sempurna.
Hanya menggunakan pewarna makanan, dan berbahan dasar air atau water base. Selamat mencoba. [wmh]