Chanelmuslim.com- Alquran menceritakan kejadian-kejadian mengerikan yang mencengangkan, membelalakkan mata, menggetarkan jiwa, dan mengguncang hati manusia.
Sebagian kengerian tersebut adalah:
4. Bergoyang dan Terbelahnya Langit
Langit biru nan indah, yang dengan memandangnya dada kita menjadi lapang dan hati menjadi riang, ini akan bergoncang dengan keras. Kemudian langit pecah dan terbelah. “Apabila langit telah pecah.” (QS. Al-Infithar: 1)
“Apabila langit telah terbelah, dan memenuhi perintah Tuhannya, dan sudah seharusnya ia taat.” (QS. Al-Insyiqaq: 1-2)
Ketika itu, langit menjadi lemah, seperti istana besar dengan dinding dan tiang-tiang besar dihantam gempa bumi. “Dan terbelahlah, karena pada hari itu, ia lemah.” (QS. Al-Haqqah: 16)
Warna langit yang biru nan indah akan hilang. Langit pada saat itu akan berwarna seperti pewarna yang dioleskan pada kulit: kadang merah, kadang kuning, kadang hijau, dan kadang biru,
Allah swt. berfirman, “Apabila langit terbelah, maka langit menjadi merona seperti minyak olesan.” (QS. Ar-Rahman: 37)
Dari Ibnu Abbas mengatakan, “Langit pada hari itu menjadi seperti al-jaras al-ward, yang artinya pada musim semi ia berwarna kuning dan pada musim dingin berwarna merah, dan jika udara sangat dingin maka warnanya berubah.
Menurut Hasan Al-Bashri, Merona seperti minyak olesan, artinya berwarna-warni.
5. Digulungnya matahari, gelapnya bulan, dan jatuhnya bintang-bintang
Matahari yang terbit setiap pagi, yang menerangi bumi dengan cahayanya dan memberi kita sinar dan energi yang dibutuhkan oleh mata dan tubuh kita serta dibutuhkan oleh makhluk hidup yang melata dan tumbuhan yang tumbuh di bumi ini; pada hari kiamat akan dilipat dan digulung, dan hilanglah cahayanya.
Allah swt. berfirman, “Apabila matahari telah digulung.” (QS. At-Takwir: 1)
Bulan, yang kita lihat sebagai bulan sabit di awal bulan dan kemudian berkembang sampai menjadi bulan purnama nan indah, yang menemani para musafir ketika berjalan di malam hari, yang para pujangga menyenandungkan keindahannya; pada hari kiamat akan menjadi gelap dan sirna cahayanya.
Allah swt. berfirman, “Apabila mata telah terbelalak, dan bulan telah padam.” (QS. Al-Qiyamah: 7-8)
Bintang-bintang yang bertaburan di langit biru jatuh berguguran. “Dan apabila bintang-bintang berguguran.” (QS. Al-Infithar: 2) “Dan apabila bintang-bintang menukik turun.” (QS. At-Takwir: 2) (mh/foto:scienceworldreport )