SAHABAT Muslim hanya perlu mempersiapkan beberapa produk makeup untuk bisa mendapatkan penampilan makeup yang soft.
Jika ingin tampil makeup soft dan menarik untuk sehari-hari. Kamu bisa mengikuti tutorial makeup dari akun Instagram @firamissuu.
Baca Juga : Tips Makeup Minimalis dan on Point Saat ke Kantor
Tutorial Soft Makeup yang Bikin Wajah Awet Muda
Pertama-tama, aplikasikan serum keseluruh wajah yang telah dibersihkan dan diaplikasikan skincare.
Menunggu serum menyerap secara menyeluruh ke kulit wajah, Alfira mengaplikaskan lip blam terlebih dahulu untuk menjaga kelembaban bibir.
Setelah aplikasikan liquid foundation yang sesuai dengan warna kulitmu. Ratakan foundation dengan jari, spons, atau kuas.
Aplikasikan concealer di area bawah mata, dahi, dan dagu untuk membuat ilusi wajah yang soft.
Tunggu beberapa saat hingga concealer sedikit terserap, lalu ratakan menggunakan spons atau kuas.
Baurkan bedak tabur untuk mengunci riasanmu dan membuat wajah tidak terlihat terlalu berminyak.
Rapikan bentuk alis dengan mengaplikasikan pensil alis, dimulai dari sisi bawah sampai ke ujung dan sisi atas ke ujung ekor alis juga. Setelah itu, kamu isi bingkai dalam alis yang kosong menggunakan pensil alis.
Aplikasikan eye shadow dengan warna-warna yang natural dan soft seperti pink soft, salem, coklat muda, dan warna natural lainnya. Aplikasikan eye shadow tipis saja agar tetap terkesan natural.
Gunakan blush favoritmu dan baurkan di area pipi. Kamu bisa menggunakan liquid atau cream blush agar pipi terlihat merona.
Setelah itu, buatlah gaya bibir ombre menggunakan lipstik berwarna nude dan peach di bagian atas bibir.
Terakhir setting spray agar lebih natural serta tahan lama.
Baca Juga : Tips Makeup Flawless Zaskia Sungkar yang Cocok untuk Sehari-hari
Berikut tutorialnya
View this post on Instagram
Selamat mencoba ya Sahabat Muslim. [wmh]