MENGECILKAN pori-pori wajah bisa dengan lima bahan alami ini. Sebelum tidur, minimal kita harus membersihkan wajah terlebih dahulu agar peluang pori-pori wajah membesar tidak terjadi.
Baca Juga: 6 Cara Mengecilkan Pori-Pori Wajah Secara Alami
Mengecilkan Pori-Pori Wajah dengan 5 Bahan Alami Ini
Nah jika pori-pori wajah terlanjur besar maka kita bisa mengecilkan pori-pori kembali dengan 5 bahan alami ini:
1. Es Batu
Es Batu merupakan bahan alami yang ampuh mengecilkan pori-pori. Selain mudah didapatkan juga segar.
Caranya cukup siapkan es batu dan bungkus dengan sapu tangan atau handuk wajah.
Oleskan pada wajah hingga 15 menit. Biarkan mengering.
2. Madu
Bahan alami berikutnya adalah madu. Selain bisa mencerahkan kulit, madu mengandung banyak anti-oksidan dan ampuh mengangkat sel-sel kulit mati.
Caranya sediakan 1 sdm madu lalu oleskan pada wajah. Diamkan selama 30 menit, lalu bilas dengan air bersih.
3. Cuka apel
Kandungan zat asam pada Cuka Apel ini dapat membantu regenerasi kulit serta mengikis dan mengangkat sel kulit mati.
Cuka apel berfungsi sebagai toner alami bagi kulit wajah yang tentunya bisa mengecilkan pori-pori wajah.
Caranya campurkan 1 sdm cuka apel dan segelas air. Lalu celupkan kapas dan oleskan pada wajah secara merata. Diamkan hingga mengering dan bilas hingga bersih. Lakukan tiga hari sekali.
4. Minyak zaitun
Kandungan zat linoleic acid pada minyak zaitun membantu menjaga kadar air pada kulit wajah, agar tidak muncul keriput pada usia dini.
Selain itu minyak zaitun juga kaya akan anti-oksidan yang disebut polifenol yang membantu untuk melindungi sel-sel dari ancaman kerusakan.
Caranya campurkan 1 sdm minyak zaitun dengan 1 sdt madu. Oleskan pada wajah biarkan hingga mengering. Bilas hingga bersih.
5. Teh hijau
Teh hijau mengandung Anti-oksidan yang dapat menangkal radikal bebas sehingga kulit dapat beregenerasi dengan cepat serta juga mampu untuk mengangkat sel kulit mati sehingga pori-pori wajah mengecil.
Kita bisa menggunakan daun teh hijau segar atau bubuk teh hijau sebagai masker wajah.
Caranya:
Jika menggunakan daun teh : rendam dalam air panas selama 15 menit. Lalu oleskan air pada wajah.
Jika menggunakan bubuk teh hijau : campurkan 1 sdm bubuk teh hijau dan air hingga berbentuk pasta. Lalu oleskan pada wajah.
Dilansir qupasbeauty, selain menggunakan bahan alami, lakukan treatment berikut secara rutin untuk mengecilkan pori-pori wajah:
1.Rutin membersihkan wajah terutama malam hari
2. Scrub seminggu sekali jangan lebih
3. Pilih krim mengandung SPF
4. Hindari tangan menyentuh wajah
5. Pilih krim mengandung retinoid
Semoga bermanfaat sahabat muslim. [jwt/Cms]