SMP Jakarta Islamic School (JISc) kembali mengukir prestasi dengan menyelenggarakan acara “Theatre Hours” sebagai bagian dari perayaan implementasi Kurikulum Merdeka.
Acara yang berlangsung meriah ini diadakan pada Senin (27/5/2024) lalu di sekolah dan melibatkan partisipasi aktif seluruh siswa serta guru.
Baca juga: JISc Meraih Peringkat Dua dalam Lomba Cerita Bergambar FLS2N Tingkat Jakarta Barat
SMP JISc Gelar Theatre Hours Rayakan Selebrasi Kurikulum Merdeka
“Theatre Hours” di SMP JISc merupakan wujud nyata dari penerapan Kurikulum Merdeka. Acara ini menampilkan berbagai pertunjukan teater yang dibuat dan dipentaskan oleh siswa-siswa SMP JISc.
Dengan tema-tema yang beragam setiap kelas menampilkan drama singkat yang penuh dengan pesan moral dan nilai-nilai positif.
Para siswa diberi kebebasan untuk berkreasi, mulai dari penulisan naskah, pembuatan kostum, hingga pengaturan tata panggung.
Guru-guru berperan sebagai pembimbing dan fasilitator, memastikan setiap ide siswa dapat diwujudkan dengan baik. Hasilnya, penonton disuguhkan dengan pertunjukan yang mengesankan dan penuh kreativitas.
Dengan keberhasilan acara, SMP JISc menunjukkan bahwa penerapan Kurikulum Merdeka dapat berjalan dengan baik dan memberikan dampak positif bagi perkembangan siswa.
Kegiatan ini disambut dengan antusiasme tinggi oleh para siswa. Mereka merasa lebih bersemangat untuk belajar dan mengeksplorasi bakat mereka.
Melalui acara seperti “Theatre Hours,” SMP JISc tidak hanya merayakan kebebasan dalam belajar, tetapi juga menanamkan nilai-nilai kemandirian, kerja sama, dan kreativitas pada setiap siswanya.
Ini adalah bentuk nyata dari pendidikan yang memerdekakan dengan semangat Kurikulum Merdeka.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Jadi tunggu apalagi, saat ini JISc/JIBS/JIGSc sedang membuka pendaftaran siswa baru. Ayah Bunda yang ingin anak-anaknya kreatif dalam akademik maupun non akademik dapat mendaftarkan putra-putrinya.
Para orang tua dapat menghubungi 0811-1277-155 (Fullday), 0899-9911-723 (Boarding) untuk informasi lebih lanjut. [Din]