ChanelMuslim.com – Ketika uang hasil kerja sebulan yang dinanti-nanti selama 30 hari. Dan sudah dihitung baik-baik. Lalu dimasukkan ke dalam amplop. Kemudian direkat kuat-kuat dan disimpan dalam tas. Namun tas itu dibaret orang. Si amplop pun hilang. Maka bila bisa pasrah itu hebat.
Ketika undangan sudah disebar dan semua orang sudah tahu. Dan bahagia menggumpal di hati, tiba-tiba pernikahan dibatalkan karena pengantin lelaki tak dating. Maka bila bisa tawakal dan tidak menyalahkan Allah itu hebat.
Ketika semua orang sudah tahu bahwa dirinya akan jadi pemimpin dan banyak bunga berdatangan. Kemudian diumumkan bahwa bukan beliau yang duduk di posisi itu. Dan dia tetap sabar walaupun menjadi gunjingan orang. Di sanalah tingkat kehebatan yang tidak mudah.
Ya, sabar, pasrah dan tawakal itu mudah diucapkan dan disarankan tapi sulit untuk dilaksanakan. Tingkat pasrah yang tepat adalah bila tetap beribadah dan berusaha sampai akhir. Lalu hasilnya bagaimana kita serahkan pada Allah.
Tidak menyerah pada nasib yang memainkan kita. Hati yang gundah gulana. Dan pikiran yang carut-marut. Tawakal ilallah.
“…Barangsiapa bertakwa kepada Allâh niscaya Dia akan membukakan jalan keluar baginya, dan Dia memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangkanya. Dan barangsiapa bertawakal kepada Allâh, niscaya Allâh akan mencukupkan (keperluan)nya…” (QS. Ath-Thalâq: 2-3)
Website:
ttps://ChanelMuslim.com/jendelahati
https://www.jakartaislamicschool.com/category/principal-article/
Facebook Fanpage:
https://www.facebook.com/jisc.jibbs.10
ttps://www.facebook.com/Jakarta.Islamic.Boys.Boarding.School
Instagram:
www.instagram.com/fifi.jubilea
Twitter: