ChanelMuslim.com -Penerbangan terakhir Saudi adalah kemarin itu karena terhitung mulai pukul 00, tanggal 14 Maret penerbangan di closed. Ini adalah yang terakhir. Entah kapan di buka lagi.
Alhamdulillah Syekh dari Universitas Madinah sangat baik. Beliau membantu dengan sungguh-sungguh sehingga 31 orang anak dan guru JIBBS bisa meninggalkan Saudi tepat di penerbangan terakhir.
Sungguh ini semua membuat anak-anak menjadi tangguh. Pembelajaran luar biasa untuk calon pemimpin umat. Dari yang awalnya banyak orang dimana-mana. Lalu umrah dengan bumbu isu corona dan masih banyak orang. Lalu orangnya semakin sedikit. Kemudian sepi sama sekali.
Lalu ditutupnya penerbangan ke Turky. Jadi, diusahakan walaupun beli tiket baru dengan menunggu tapi tetap tidak ada penerbangan ke Turky. Selanjutnya bertekad saja yang penting kembali pada keluarga dengan selamat. Mereka harus berpacu dengan jam karena penerbangan akan diclosed jam 12 malam.
Akhirnya mendapat 31 seats pada penerbangan terakhir. Sungguh suatu perjuangan yang luar biasa.
1. Sungguh satu bulan di Saudi bukan hanya ilmu agama yang didapat tapi juga pembelajaran kehidupan, ketahanan hati, jiwa dan kesiapan menerima berita yang berdatangan setiap hari. Meskipun menegangkan, mereka menunjukkan kekompakan, ke-tsiqah-an pada ustaz pembimbing, lapang dada dan kemudian tawakal ilallah. Ini adalah pelajaran yang sangat mahal dan akan membuat jiwa kalian menjadi kuat. Luar biasa.
Sungguh kalian semua sudah teruji. Ujian itu nggak cuma di atas kertas tapi juga kehidupan yang dilalui dan itu tidak mudah.
Kesempatan mendapatkan pembelajaran hidup seperti itu juga adalah hasanah besar dari Allah SWT. Kalau bukan kalian, mungkin nggak sanggup.
We are so proud of you. Mujahid-mujahid muda JIBBS (Jakarta Islamic Boys Bording School).
Allah berfirman, “Allah menganugerahkan hikmah kepada siapa yang dikehendaki-Nya. Dan barangsiapa yang dianugerahi hikmah, ia benar-benar telah dianugerahi karunia yang banyak. Dan hanya orang-orang yang berakallah yang dapat mengambil pelajaran (dari firman Allah).” (QS. Al-Baqarah: 269)
Website:
https://ChanelMuslim.com/jendelahati
https://www.jakartaislamicschool.com/category/principal-talk/
Facebook Fanpage:
https://www.facebook.com/jakartaislamicschoolcom
https://www.facebook.com/Jakarta.Islamic.Boys.Boarding.School
Instagram:
https://www.instagram.com/fifi.jubilea/
Twitter: