DALAM rangka memperkuat dukungan terhadap kesehatan mental perempuan, Women’s Space by ParagonCorp menghadirkan ruang kolaboratif yang dirancang untuk membantu perempuan menemukan makna diri, mengembangkan potensi dan merayakan perjalanan hidup mereka.
Melalui inisiatif ini, ParagonCorp juga menggandeng komunitas Perempuan Berlari, sebuah gerakan positif yang mendorong perempuan untuk menjaga kesehatan fisik sekaligus merelaksasikan pikiran dan perasaan yang masih melekat dalam diri.
Acara ini berlangsung pada hari Jumat (14/11/2025) di Paragon Community Hub, yang dihadiri oleh beberapa narasumber dengan ahli dan minat khusus yang telah digelutinya, seperti Migi Parahita, Suci Hendriana, Dini Aminarti dan Raden Prisya.
Baca juga: Wardah Meraih “Brand of The Year 2025” pada MMA Smarties Awards 2025
Women’s Space by ParagonCorp dan Perempuan Berlari Dukung Mental Perempuan untuk Temukan Makna Diri
Acara yang digelar di Paragon Community Hub ini menjadi bagian dari rangkaian
kegiatan Perempuan Berlari 2025, yang puncaknya akan berlangsung pada 26-30 November mendatang di kawasan Senayan Park, Jakarta.
Melalui kolaborasi ini, kedua inisiatif ingin mengajak perempuan untuk tidak hanya bergerak secara fisik, tetapi juga secara emosional, berlari bukan hanya dengan kaki, tetapi juga dengan hati.
“Women’s Space merupakan ruang reflektif yang kami hadirkan untuk mendukung
perempuan agar terus bertumbuh menjadi leaderful women, sadar diri, berdaya, dan
berdampak,” ujar perwakilan ParagonCorp, Suci Hendriana.
“Kolaborasi dengan Perempuan Berlari ini sejalan dengan semangat kami untuk mengajak perempuan mengenal diri lebih dalam dan bergerak dengan tujuan,” lanjutnya.
Dalam acara ini, peserta diajak untuk reconnect with themselves melalui sesi mindfulness
bertajuk “Find Your Pace” bersama Raden Prisya, dilanjutkan dengan yoga session dan mingle session yang memberikan ruang bagi perempuan untuk berbagi pengalaman
dan refleksi.
Kegiatan ini menjadi momentum bagi perempuan untuk merayakan kekuatan dan kelembutan mereka dalam satu ruang, menemukan keseimbangan antara ketangguhan dan ketenangan, serta menyadari privilese yang kerap luput dari perhatian.
“Perempuan Berlari percaya bahwa setiap langkah perempuan membawa energi
perubahan, tidak hanya untuk dirinya sendiri, tetapi juga untuk komunitas di sekitarnya,” ujar perwakilan gerakan Perempuan Berlari, Dini Aminarti.
“Melalui kolaborasi dengan Women’s Space, kami ingin menghadirkan momen yang mempertemukan makna gerak, refleksi, dan empati,” lanjutnya.
Lebih dari sekadar kegiatan reflektif, Run with Purpose, Women in Movement merupakan
pengingat bahwa setiap perempuan berhak memiliki ruang untuk berhenti sejenak, menyadari potensi dirinya, dan melangkah kembali dengan lebih kuat. [Din]





