KESEHATAN yang baik bukanlah semata-mata merupakan hadiah dari Sang Pencipta, melainkan kesempatan untuk mengungkapkan penghargaan atas karunia hidup.
Karena kerja keras setiap hari untuk mempertahankan kesehatan dan kesejahteraan setinggi mungkin.
Baca juga: Empat Konsep Kesehatan yang Wajib Kamu Jalani
Hadiah dari Sang Pencipta Bisa Berupa Kesehatan yang Baik
Kegembiraan sesungguhnya dalam hidup hanya dapat diungkapkan dalam kondisi sehat dan akan sulit merasakan bahagia apabila tidak sehat.
Cara yang tepat untuk mengobati rasa sakit adalah dengan mencegahnya agar tidak terjadi dalam kehidupan kita oleh memilih cara hidup yang benar yaitu memilih cara yang lebih bijak.
Kesehatan yang baik haruslah diperjuangkan. Ingatlah, kamu membuat jus untuk kehidupan karena kamu juga ingin hidup ini tetap seindah sekarang.
Buatlah komitmen unuk menjalani pola hidup yang memberi kepuasan, kesehatan dan kebahagiaan.
Upaya untuk mendukung dan mendapatkan kesegaran dan sehat tubuh dapat diperoleh melalui makanan alami, seperti jus buah dan sayuran.
Sayuran dan buah dapat memenuhi harapan hidup sehat karena mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan untuk mempertahankan kesehatan secara optimal.
Karena sehat itu sangat mahal, maka cegahlah dan perjuangkanlah terhadap segala penyakit yang ada dengan mengkonsumsi jus setiap harinya.
Hendaklah terapi jus, baik buah-buahan maupun sayur-sayuran menjadi bagian yang tidak terpisahkan pada program penyembuhan penyakit apapun.
Oleh sebab itu, hiduplah secara bijaksana dalam memperjuangkan sehat sembari mengupayakan hal-hal jasmani di samping tidak melupakan hal-hal rohani.
Follow Official WhatsApp Channel chanelmuslim.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Mengucapkan syukur merupakan media bagi kita untuk membuang energi negatif dalam jiwa, sehingga memberi kesempatan energi positif untuk berkembang.
Jika kita tidak mengucapkan syukur, kecewa, perasaan marah, dendam, kepahitan dan sebagainya akan membangkitkan energi negatif dalam jiwa kita. [Din]