ChanelMuslim.com – Fashion item basic untuk menemani hijrahmu memang penting dimiliki. Terlebih, bagi muslimah kita wajib menutup aurat sesuai syariat Islam. Jadi, selain mempersiapkan mental dan hati, fashion item kita juga perlu dipersiapkan.
Meskipun telah banyak busana muslim yang hits dan tren saat ini, tapi jangan dulu terpengaruh. Apalagi cuma asal ikut-ikutan. Sebab, kita perlu mempersiapkan hal-hal yang paling utama atau sering dikenal sebagai fashion item basic.
Nah, apa saja fashion item basic tersebut? Yuk, simak ulasannya.
Baca juga: Menggunakan Plaid Blazer agar Tampilanmu Tidak Membosankan
1. Jilbab atau kerudung
Jilbab atau kerudung menjadi fashion item basic pertama yang penting banget dimiliki. Kita bisa memilih jilbab standar yang langsung bisa digunakan tanpa repot. Setelah terbiasa, kita bisa memilih jenis jilbab lain yang dapat dikreasikan sesuai keinginan seperti pashmina atau segi empat.
Untuk pemilihan warna jilbab, ada baiknya gunakan warna yang netral. Sehingga bisa kita mix and match dengan mudah menggunakan busana yang lain seperti baju dan rok. Beberapa warna yang bisa dipilih, yaitu putih, hitam, krem atau abu-abu.
2. Outwear
Saat baru berhijrah, mungkin tak banyak busana yang cukup longgar untuk menutupi lekuk tubuh kita. Oleh karena outwear bisa menjadi solusi. Kita menggunakannya dalam berbagai kesempatan baik formal maupun non formal.
Kita juga bisa memilih outwear dengan motif yang tidak penuh atau polos. Lalu pilih warna netral untuk dipadukan dengan busana yang sudah kita miliki. Jadi, jangan khawatir jika belum memiliki cukup banyak koleksi gamis atau long dress karena outwear akan menemani hijrahmu.
3. Rok Panjang
Rok panjang juga wajib banget untuk dimiliki nih. Pasalnya, rok akan menunjang penampilan sebagai muslimah. Ada beragam jenis rok panjang yang bisa dipilih. Mulai dari rok tutu, plisket, pleated, hingga flare.
Rok panjang juga akan memberikan kesan fashionable dan stylish. Jadi, jangan takut untuk tetap tampil cantik dan percaya diri saat menjalani proses hijrahmu. [Wnd]