ChanelMuslim.com – Alasan hijab voal masih tren hingga saat ini tidak terlepas dari karakteristik bahan voal itu sendiri. Sudah tahu apa itu bahan voal? Bahan ini termasuk jenis bahan yang populer lho!
Populer di kalangan para hijabers, hijab voal memang spesial. Hijab ini berbeda dari aspek bahan, tekstur, dan motifnya dari hijab lain. Umumnya, tren hijab voal digandrungi para selebgram hingga artis muslimah tanag air.
Nah, supaya tidak ketinggalan update, yuk simak ulasan berikut ini!
Bahan voal atau disebut juga bahan voille sudah populer sejak kemunculannya. Beberapa publi figur seperti Laudya Cynthia Bella juga kerap kali terlihat mengenakannya. Sekilas, hijab voal terlihat sederhana tetapi nyaman dan cocok membingkai wajah secara proporsional.
Baca juga: 5 Bahan Mukena Paling Recomended
Kain voille merupakan jenis kain yang memiliki berbagai motif dan warna. Ketebalan kainnya tipis semi transparan tetapi ketika dilipat tidak akan menerawang. Kain ini berasal dari 100% kantun. Namun, beberapa variasi voille terbuat dari kombinasi, seperti serat rayon, polyester, dan silk.
Karakter kain voille yang lembut membuatnya nyaman dan dingin saat digunakan. Inilah alasan kenapa hijab voal sering digunakan saat berkegiatan sehari-hari. Serat lembut ini juga membantu menyerap keringat lebih banyak. Bahkan membentuk sirkulasi udara yang baik sehingga kita tidak kegerahan ketika memakainya.
Hijab voal memiliki sifat mudah dibentuk dan tidak cepat lecek atau kusut. Hal ini membuat hijab voal kembali lebih unggul daripada hijab yang terlalu licin atau terlalu kaku.
Hijab yang terlalu licin bisa mempersulit kita untuk mengenakannya. Apalagi hijab licin akan lebih sulit dibentuk dan ditata sesuai bentuk wajah. Sementara hijab yang terlalu kaku akan sulit dilipat dan mudah kusut akibat lipatan.
Variasi motif dan warna kain voille membuat hijab voal mudah diterima semua kalangan masyarakat. Kita bisa memilih motif dan warna sesuai keinginan atau yang dapat disesuaikan dengan busana yang dikenakan. [Wnd]