ChanelMuslim.com- Muslimah dunia dikejutkan dengan sosok menarik Ilhan Abdullah Omar. Anggota DPR dari Partai Demokrat di Amerika ini sukses membalikkan serangan Islamophobia terhadap dirinya menjadi konsideran dibentuknya Undang-undang Anti Islamophobia di Amerika.
Ada dua muslimah di DPR Amerika: Rashida dan Ilhan Omar. Bulan lalu, seorang anggota DPR melecehkan Ilhan Omar yang mengenakan hijab. Ia dilecehkan sebagai pasukan jihad yang disusupkan ke DPR Amerika.
Ilhan dan Partai Demokrat pun bereaksi. Dari kasus itu, Ilhan bersama Partai Demokrat mengajukan Undang-undang Anti Islamophobia. Nantinya, UU ini akan mewajibkan negara untuk membuat lembaga di bawah Departemen Luar Negeri yang mengawasi aksi Islamophobia di seluruh dunia.
Proses perjalanan RUU ini berjalan mulus. Dari 435 anggota DPR yang terdiri dari Demokrat dan Republik yang menolak sebanyak 212. Sisanya setuju.
Proses selanjutnya akan masuk ke Senat. Jika nantinya disetujui, maka RUU ini akan diundangkan.
Bisa dibilang, melalui UU ini akan ada era baru politik luar negeri Amerika. Yaitu, politik yang menyudahi stigma negatif terhadap umat Islam. Mulai yang disebut isu terorisme, radikalisme, dan sejenisnya.
Arus politik baru Amerika yang dibawa Partai Demokrat pimpinan Joe Biden itu memang sudah terlihat di Afghanistan. Selain menyudahi konflik berkepanjangan dengan Afghanistan, Amerika juga memberikan sinyal kuat bahwa musuhnya bukan lagi Islam.
Musuh utama mereka saat ini adalah hegemoni baru negeri tirai bambu atau Cina. Bersama Inggris dan koalisi negara-negara Barat, Amerika akan menjadikan CIna sebagai musuh bersama.
Ilhan menjadi seperti angin segar untuk komunitas muslim minoritas di Amerika dan Barat. Bahkan manuvernya itu boleh jadi akan memberikan warna politik baru Amerika di seluruh dunia yang friendly dengan Islam.
Bagaimana dengan Indonesia? Tampaknya, arus baru ini belum ditangkap jelas oleh rezim di sini. Alih-alih ingin menghadapi hegemoni Cina di Laut Cina Selatan, Indonesia sepertinya belum connect dengan kebijakan baru politik luar negeri Amerika.
Posisi ini menjadi begitu sulit. Dengan Cina seperti ingin memberikan perlawanan, tapi dengan Amerika masih belum berkawan. [Mh]