ChanelMuslim.com -Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN memberikan 150 Hunian Sementara (Huntara) kepada warga Sigar Penjalin, Lombok.
Menurut Ketua Umum YBM PLN Sulistyo Biantoro hunian sementara itu dibangun sejak 28 September 2018.
“Alhamdulillah, selama tiga bulan di bawah pengawasan semua. Kita bisa melihat wujud nyatanya Huntara,”kata pria yang menjabat sebagai Kepala Divisi Keuangan PLN ini.
Alasan dibuatnya Huntara ini agar mereka yang terkena musibah dapat menempati tempat tinggal selayaknya masyarakat normal.
Total dana untuk membuat Huntara ini menurut Sulistyo Biantoro mencapai 2.5 miliar.
“Tiap daerah yang dibuat Huntara berbeda nilainya. Khusus untuk dusun Rangsot Barat menghabiskan sekitar 15 sampai 23 juta rupiah,”katanya.
Maswadi merasa berterima kasih kepada Yayasan Baitul Maal PLN karena telah membuat Rumah Hunian Sementara (Huntara) untuk dirinya dan warga Rangsot Barat.
“Alhamdulillah, sangat berterima kasih kepada YBM PLN,”katanya.
Kebetulan rumah Maswadi dengan Huntara yang dibuat YBM PLN untuk berdekatan. Bekas rumah Maswadi yang rusak kini menjadi gudang.
Begitu juga dengan Kepala Desa Sigar Panjalin Syaiful Bahri berharap bisa berkembang pembangunanya.
“Karena masih banyak warga di Desa Sigar Panjalin yang rumahnya rusak,”katanya.
Selain mendirikan Huntara, YBM PLN juga mendirikan Masjid, bantuan unit satu ambulance, pemberian 1.000 paket sembako dan pemberdayaan ekonomi usaha tenun. (Ilham).