ChanelMuslim.com – Dialah Dwi Ranny Zarman Pertiwi, perempuan Indonesia yang mengharumkan nama Indonesia di kancah ASEAN.
Kiprahnya dalam mendampingi dan memfasilitasi peningkatan skala mikro dan usaha kecil di Indonesia mengantarkan dirinya memperoleh penghargaan dari ASEAN Mentorship for Entrepreneurs Network (AMEN) pada awal November 2017 lalu di Manila Filipina dalam gelaran ASEAN Businness Investment Summit (ABIS) 2017.
[gambar1]
Bersama penerima penghargaan lainnya (Foto: Istimewa)
Kepada chanelmuslim.com, Direktur Vermindo Internasional ini menceritakan mengenai penghargaan yang diberikan.
"ASEAN Mentorship for Entrepreneurs Network (AMEN) merupakan program andalan ASEAN Business Advisory Council (ASEAN BAC) dibawah kepemimpinan Filipina yang ditargetkan akan diluncurkan pada November 2017. Program ini dirancang untuk memfasilitasi peningkatan skala mikro dan usaha kecil di kawasan ASEAN melalui penyuluhan. Mentornya berasal dari tiga kelompok besar, yaitu: pengusaha, praktisi bisnis, dan akademisi," terang Ranny detail.
Ranny menjelaskan para mentor yang terpilih ini atas pengajuan dari masing-masing negara berdasarkan kinerjanya terhadap usaha-usaha kecil. Membantu dalam berbagai hal sesuai bidang masing-masing.
[gambar2]
Trophy yang diterima di Filipina (Foto: Istimewa)
"Saya terpilih menjadi nominasi karena komitmen dalam membantu industri jamu skala kecil untuk tetap bisa eksis dengan segala macam kerumitannya. Mengerjakan tanggung jawabnya sebagai Ketua Umum Gabungan Pengusaha Jamu terus menerus tanpa ada kepentingan pribadi," terangnya.
Ranny juga ikut memperjuangkan hal-hal yang merumitkan usaha kecil atas aturan-aturan baru dari pemerintah menjadi lebih simple dengan rutin komunikasi dengan pemerintah untuk mengevaluasi aturan yang sudah dibuat agar usaha-usaha kecil tetap bisa jalan.
"Sementara kaitan dengan Philipina, kami menjalin hubungan baik dengan para pengusaha di Manila dan Cebu dan saling bertukar pengalaman serta juga memberikan inspirasi utk usaha kecil di Philipina utk melakukan hal seperti di Indonesia," tutupnya terkait penghargaan yang diperoleh.
Selamat. (jwt)