ChanelMuslim.com – Para pemain, pelatih dan sejumlah direktur klub Spanyol Real Madrid sepakat untuk mengurangi gaji mereka di tengah dampak finansial negatif dari pandemi Covid-19.
Klub olahraga di seluruh dunia menghadapi dampak dari wabah karena liga sepak bola dan turnamen besar ditunda atau dibatalkan.
''Para pemain dan pelatih tim utama sepak bola dan bola basket Real Madrid, yang dipimpin oleh kapten mereka, bersama dengan direktur utama dari berbagai departemen klub telah sepakat untuk secara sukarela mengurangi upah mereka tahun ini antara 10-20 persen, tergantung pada keadaan yang dapat mempengaruhi penutupan musim olahraga 2019/20 saat ini, '' kata klub itu, Rabu.
Real Madrid menambahkan bahwa mereka memutuskan untuk mencegah karyawannya menderita kesulitan finansial karena krisis pandemi.
''Keputusan ini, yang diambil oleh pemain, pelatih dan karyawan, menghindari tindakan traumatis yang memengaruhi pekerja lainnya, serta berkontribusi terhadap tujuan ekonomi entitas mengingat penurunan pendapatan yang diderita bulan-bulan ini sebagai hasil dari penangguhan kompetisi dan kelumpuhan sebagian besar kegiatan komersialnya," tambah klub olahraga itu.
Sejak pertama kali muncul di Wuhan, China, pada Desember lalu, virus korona telah menyebar ke setidaknya 184 negara dan wilayah.
Menurut data yang dikumpulkan oleh Johns Hopkins University Amerika Serikat, lebih dari 1.514.800 kasus telah dilaporkan di seluruh dunia sejak Desember lalu, dengan angka kematian lebih dari 88.400 dan lebih dari 329.400 dinyatakan sembuh.[ah/anadolu]