ChanelMuslim.com – Pegiat halal Aisha Maharani merespon pernyataan presiden Jokowi yang menginginkan label halal bisa dirampungkan dalam sehari. Founder HalalCorner ini menegaskan bahwa dalam konteks mengajukan sertifikasi halal, jangankan sehari bahkan kurang dari sehari pun hal tersebut bisa dilakukan.
"Sangat bisa. Lah cuma mengajukan kok. Tapi untuk proses sertifikasi halal ya tidak bisa sehari, butuh waktu tergantung kesiapan dan komitmen perusahaan dalam menjalankan prosesnya," ujar Aisha.
Proses sertifikasi halal bisa cepat juga selain komitmen, kecepatan perusahaan juga ketersediaan bahan baku halal di Indonesia. Sebagai contoh Indonesia masih kesulitan untuk bahan baku daging sapi halal, terutama untuk RPH. Kalau ini sudah tersedia dengan jumlah yang besar maka produsen pun akan lebih akan lebih cepat memenuhi prosedur halal yang ditetapkan.
Terkait wacana presiden ingin memberikan sertifikasi halal gratis bagi UMKM, Aisha menyatakan bahwa dirinya sangat menyambut positif rencana ini tapi yang kemudian timbul pertanyaan, dananya dari mana ? Dan jangan hal ini sampai membebani produsen untuk pendanaan dikemudian hari. Dan jangan utang lagi tentunya.
"Titik kritis saat ini bagi kami adalah masa depan sertifikasi halal di tangan badan baru yakni BPJPH, apakah industri halal Indonesia akan lebih maju? Apakah industri halal lokal akan terproteksi dengan baik? Apakah akan ada peningkatan ekspor industri halal Indonesia? Dan lain lainnya yang harus dijawab dengan cepat oleh BPJPH," tanya ibu 5 anak ini.
"Kami para penggiat industri Halal akan me support siapapun yang akan membawa kemajuan dan kami akan melindungi dari siapapun yang akan membawa pada kehancuran," pungkas beliau.[ah]