ChanelMuslim.com – Dalam kegiatan Media Gathering "Petik Buah Sesukamu" yang diselenggarakan oleh Dompet Dhuafa terlihat jelas bagaimana dahsyatnya manfaat Wakaf produktif jika dikelola dengan baik dan benar.
Sebagaimana dipaparkan oleh Ahmad Shonhaji selaku Direktur Mobilisasi Wakaf Dompet Dhuafa bahwa Wakaf produktif itu asset wakaf yang dikelola secara produktif sehingga menghasilkan surplus wakaf dari hasil pengelolaannya.
"Wakaf produktif dapat mensejahterakan masyarakat jika wakaf produktif dikelola dengan baik dan benar. Sasaran wakaf produktif adalah mengembangkan asset yang mentah menjadi wakaf produktif dengan cara membangun, memahami atau menyewakannya tapi jika asset tersebut tidak potensial maka kita akan meruislaghnya,"ujarnya dihadapan para awak media yang ikut dalam Panen Raya hasil dari Wakaf Produktif di Subang Jawa Barat, Rabu (25/10).
Banyak tanah wakaf di Indonesia, jelas Shonhaji belum terkelola secara baik dari segi potensial produktif hingga belum mempunyai manfaat bagi masyarakat sekitar.
“Pengelolaan wakaf Dompet Dhuafa saat ini fokus pada pengembangan wakaf produktif beberapa bidang, antara lain: property seperti ruko, rumah sewa; pendidikan seperti Sekolah Alsyukro Universal, Sekolah Semen Cibinong,dan lain-lain; Kesehatan seperti Rumah Sakit AKA Sribhawono, Rumah Sakit Ibu Anak Assayidah, Rumah Sakit Mata Serang, Rumah Sakit Lancang Kuning yang disebut dengan program hospital networking; Ekonomi seperti Lapangan Futsal dan lain-lain”, lanjut Ahmad Shonhaji.
Dalam Panen Raya di lahan wakaf seluas 10 ha berlokasi di Desa Cirangkong, Kecamatan Cijambe, Kabupaten Subang, Jawa Barat ini masyarakat memberdayakan tanaman buah naga, nanas dan buah jambu kristal.
Selain pertanian juga ada peternakan kambing yang dikelola oleh para petani dan peternak lokal.
Tak hanya itu, Wakaf Produktif ini juga dikonsep sebagai Agrowisata, dimana pengunjung dibebaskan untuk memetik dan memilih buah kesukaannya.
Tampak hasil buah naga dan nanas para petani bagus dan berkualitas.
Keren. ( red/ DD)