ChanelMuslim.com – Bristol merupakan sebuah kota yang terletak di barat daya Inggris. Kota ini merupakan salah satu dari dua pusat administratif Inggris Barat Daya, dan Bristol merupakan sebuah kota yang memiliki perkembangan pesat dengan dunia pelabuhan dan pelabuhan tersebut dikomersilkan sehingga sangat populer seantero Britania Raya.
Di Inggris, Bristol adalah kota terpadat ke-8, bahkan dulu Bristol menyandang kota terpadat kedua di Inggris setelah London yang eksis sebagai Ibu Kota Inggris. Menariknya, Bristol dapat menjadi liburan alternatif bagi Anda yang tengah mengunjungi Inggris.
Selain Big Ben dan Stonehenge, atau mungkin Anda yang merupakan penggemar sepak bola yang pasti mengunjungi stadion klub sepak bola kesayangan Anda, Bristol wajib untuk Anda masukkan daftar liburan Anda ketika mendarat di Inggris. Perjalanannya pun tidak memakan waktu banyak untuk mencapai Bristol, setelah Anda terbang menggunakan Etihad tujuan London, Anda dapat langsung naik kereta dengan perjalanan sekita 2.5 jam menuju Bristol.
Blaise Halmet
Blaise Halmet ini merupakan sebuah pondok permukiman yang terdiri dari taman hijau dan berbagai taman berbunga lainnya. Terdapat sembilan pondok yang dilengkapi oleh cerobong asap dan beberapa di antaranya ada yang menggunakan atap jerami, sangat natural dan menarik untuk Anda sambangi, bukan? Namun, dari kesembilan pondok hanya satu yang disewakan untuk wisatawan yaitu, Rose Cottage.
Queen Square
Queen Square merupakan tempat yang sangat populer di kalangan warga Bristol akan keindahan tamannya. Taman yang berada di pusat kota ini memiliki luas sekitar 2,4 hektar, dan taman ini telah berdiri asri sejak tahun 1699. Pada awalnya, Queen Square dikenal dengan nama Town Marsh. Lalu pada tahun 1727, sebagai bentuk penghormatan Ratu Anne, nama taman ini telah diubah menjadi Queen Square. Spot taman ini memiliki banyak sekali bangunan bersejarah di antaranya adalah Patung William III (tengah taman), Custom House (utara), Port Authority Office dan Sailors Refuge serta bangunan abad ke 20 (timur) dan bangunan abad ke 18 (barat).
Brandon Hill
Brandon Hill merupakan sebuah bukit taman yang letak tidak jauh dari pusat kota Bristol. Di bagian puncak bukit ini juga terdapat Cabot Tower yang menjadi sebuah ikon penting bagi kota Bristol. Tempat ini dibangun sebagai perayaan ulang tahun ke-400 pelayaran John Cabot dari Bristol ke Newfoundland. Pada tahun 1625, tempat ini difubgsikan sebagai taman kota oleh Pemerintah Kota Bristol. Brandon Hill memiliki cagar alam di dalamnya sehingga Anda dapat melihat berbagai tanaman bunga liar, kolam, dan patung kupu-kupu yang menghiasi taman kota ini. Selain asri dan indah, jangan lupa untuk mengabadikan momen di sini dalam bentuk foto sebagai kenangan bahwa Anda telah mengunjungi Bristol.
Ashton Court
Ashton Court merupakan sebuah istana yang terletak di dalam kompleks Ashton Court Estate. Tempat ini merupakan tempat tinggal para bangsawan Inggris di Bristol sejak abad ke-11. Pada Perang Dunia I tempat ini dialihfungsikan sebagai rumah sakit milter untuk menampung tentara yang jatuh akibat perang tersebut. Sedangkan pada Perang Dunia II Ashton Court digunakan sebagai camp militer para tentara untuk mempersiapkan segala hal yang diperlukan untuk bertempur mulai dari senjata, keperluan obat-obata, bahkan hingga mentalitas para tentara. Saat ini Ashton Court tengah dikelola oleh pemerintah wilayah Bristol dan dijadikan sebagai tempat wisata yang terbuka bagi para wisatawan.
Bristol Harbour
Bristol Harbour merupakan sebuah pusat pelabuhan yang diapnggap paling penting di kota Bristol, karena Bristol merupakan kota yang aktif dalam bidang kelautan dan pelayaran. Letak Bristol Harbour tepat di tepi sungai Avon yang memiliki ketinggian air relatif stabil karena tidak di pengaruhi oleh pasang surut air laut. Pada awalnya, tempat ini digunakan sebagai pelabuhan cargo dan bongkar muatan kapal, namun sekarang tempat ini telah menjadi objek wisata yang kerap disambangi oleh para wisatawan yang sedang mengunjungi Bristol. Setiap bulan Juli tempat ini menyelenggarakan festival kapal yang menjadi pusat perhatian para warga Bristol dan juga para wisatawan yaitu, Bristol Harbour Festival. (Desi/Ilham)