BARAKALLAH barista Indonesia borong podium di Jeddah Super Dome. Barista asal Indonesia berhasil memborong podium di ajang Saudi Horeca Barista Championship 2024.
Barista Indonesia terlibat kompetisi ini tidak hanya membawa keterampilan tinggi dalam menyajikan kopi, tetapi juga membawa semangat untuk mewakili Indonesia di dunia internasional.
Saudi Horeca Barista Championship adalah ajang pameran makanan, minuman dan perhotelan terbesar di Arab Saudi.
Pada 5-7 Februari 2024 Barista Indonesia mengikuti ajang Saudi Horeca Barista Championship yang di selenggarakan di Riyadh, Arab Saudi dan menjadi saksi atas kecakapan dan kreativitas para barista Indonesia yang mengukir prestasi di panggung internasional.
Barista Indonesia ini bernama Muhamad Ridwan, Bagus Taufik dan Wahyu Afriansyah. Ketiganya mengikuti kompetisi pada kategori Saudi Barista Competition dan meraih tiga kemenangan sekaligus.
Baca juga: Inilah Pentingnya Anak Memiliki Social Skill
Barista Indonesia Borong Podium di Jeddah Super Dome
Dengan keahlian mereka dalam menyajikan kopi menjaga kualitas rasa dan menghadirkan kreasi yang unik, ketiga barista Indonesia ini memborong podium di ajang Saudi Horeca Barista Championship 2024, Muhammad Ridwan meraih juara 1, Bagus Taufik meraih juara 2 dan Wahyu Afriansyah meraih juara 3.
Bagus Taufik mengabadikan kompetisi ini ke dalam unggahan instagram milik pribadinya. Beliau berfoto dengan sertifikat kemenangannya dan memberikan kalimat terima kasih berikut “‘Hard work + goodwill equal dream come true’. Thank you to all of you who provided support from start to finish. Thank you my team, Without you guys being the core of this team, this would not have happened. Tampi asih, Suksma,Suwun, Hatur Nuhun, Terimakasih”.
Lihat postingan ini di Instagram
Dengan prestasi barista Indonesia borong podium di Jeddah Super Dome, diharapkan dapat menjadi dorongan bagi pertumbuhan industri kopi di Indonesia. Dengan eksposur yang lebih besar, para barista Indonesia dapat membantu meningkatkan citra kopi Indonesia di pasar global.
Keberhasilan mereka menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk mengejar prestasi dalam bidang kopi.
Dengan keterampilan, semangat dan kerja keras yang tinggi, barista Indonesia telah membuktikan bahwa mereka mampu bersaing dan meraih kesuksesan di tingkat internasional.