?ChanelMuslim.com – Hampir seluruh keluarga Muslim ingin memiliki anak yang hafal Alquran. Tetapi hanya sekedar keinginan tanpa aksi sama saja keinginan hampa. Perlu kerja keras seluruh keluarga terutama Orang Tua dan anak dalam mewujudkan keinginan tersebut.
Buku Mencetak Hafiz Cilik , Meniti Jejak La Ode Musa yang ditulis oleh pasangan suami istri Abu Raihan dan Ummu Raihan bisa menjadi referensi untuk mewujudkan cita-cita mulia tersebut.
Buku yang dikemas sangat ringan ini berisi Motivasi, metode bahkan secara lengkap mengupas rahasia orang tua dari Penghafal Alquran Musa yang berhasil menamatkan hafalan Alquran di umur 6 tahun. Bahkan diakui hafalannya mutqin.
Keberhasilan Musa tentu dibarengi dengan kerja keras orang tua dan kemudahan yang diberikan Allah.
Dalam buku ini , penulis juga memberikan suplemen tentang semangat menghafal Al-Quran.
Buku yang diterbitkan oleh gazza media pada awal September 2016 ini terdiri dari 248 halaman yang sangat mengalir untuk dibaca tanpa bosan.
Buku ini sangat sarat motivasi untuk berlomba-lomba menghafal Al-Quran.
Di halaman terakhir buku ini juga ada tanya jawab antara Orang Tua La Ode Musa dengan karakter penanya mulai dari yang awam, umum bahkan yang sudah berilmu.
Meski buku ini sangat bagus menjadi pegangan seluruh keluarga Muslim Indonesia , tetapi kurang rasanya kalau buku ini hanya sekedar bacaan saja.
Menjadikan buku ini sebagai acuan untuk memulai action terutama bagi orang tua menjadikan buku ini semakin lengkap mewujudkan mimpi menjadikan anak -anak Muslim bukan sekedar Penghafal Alquran tetapi memahami dan mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari.
Keterangan Buku
Judul : Mencetak Hafidz Cilik
Penulis : Abu Raihan dan Ummu Raihan
Penerbit : Gazzamedia
Tahun Terbit : Cetakan I, September 2016
Tebal Buku : 248 Halaman
Ukuran: 14 x 20, 5 cm
Kertas: book paper
Harga: 45.000
Sinopsis
Memiliki anak yang hafidz/hafidzah Qur’an adalah dambaan setiap keluarga Muslim. Namun bagaimana cara menggapainya? Itu lah yang seringkali menjadi persoalan besar.
Buku ini menyajikan inspirasi segar sebuah perjalanan nyata si hafidz cilik peraih kejuaraan hafalan Qur’an tingkat internasional, La Ode Musa, dalam menjadi penghafal Qur’an diusia yang masih sangat dini.
Berkisah tentang Musa adalah tentang memaknai arti kesungguhan tekad, disiplin tinggi, keyakinan yang sempurna atas janji Allah, berbalut kesahajaan yang menggetarkan hati.
KONTEN :
Muqaddimah
Kata Pengantar Ustadz DR. M. Arifin Badri, MA
Kata Pengantar Ustadz Dicky Miswardi, BA
Kata Pengantar La Ode Abu Hanafi
Meniti Derajat Mulia
Selayang Pandang mengenal hafidz cilik Musa
Merenda Mahkota Cahaya
Meretas Jejak sang hafidz
Khatimah
SUPLEMEN :
Kisah-kisah teladan para penghafal Qur’an
Fatwa dan tips ulama
Semoga dimudahkan.
(ummufdhln)