ChanelMuslim.com – Seiring pertumbuhan anak lemak tambahan dibutuhkan untuk melalui MPASI, tidak lagi tercukupi jika mengandalkan ASI eksklusif.
Asupan lemak pada MPASI sebenarnya dapat diperoleh dari makanan tinggi protein seperti daging, telur, dan ikan. Namun, guna mencukupi kebutuhan lemak dan energi bayi, pemberian lemak tambahan MPASI tetap disarankan.
Dilansir dari theAsianparent, Air Susu Ibu (ASI) terdiri dari 50-60% lemak. Sehingga komposisi MPASI juga harus mengandung sekitar 50-60% lemak. Berbeda dengan orang dewasa yang harus menjaga makanan yang berminyak, anak justru butuh lemak dalam makanannya.
Memberi Lemak Tambahan Untuk MPASI
85% otak bayi terdiri dari lemak. Jadi jenis makanan boleh sama dengan orang dewasa, tapi komposisinya yang berbeda.
Selain itu lemak ini penting untuk bayi dan anak karena lemak memberikan asam lemak esensial, memfasilitasi penyerapan vitamin larut lemak, dan meningkatkan desitas energi makanan, juga kualitas sensorik.
Lemak tambahan MPASI bisa didapatkan dari minyak (seperti minyak kedelai dan minyak kelapa) dan lemak (margarin, butter, ghee) adalah sumber energi. Tambahkan 1 sendok ke MPASI untuk menambah energi dalam volume kecil.
Pad prinsipnya, yang dianjurkan oleh WHO adalah locally available (dan affordable). Apa yang tersedia di sekitar kita juga boleh. Butter yang tertulis bukan unsalted butter. Artinya salted butter juga boleh selama garam dan sumber lain juga diperhatikan.
Misalnya dalam membuat MPASI sudah pakai garam mungkin biar gak terlalu banyal nutriumnya (dan gak asinan juga rasanya), boleh pakai unsalted butter. Tapi kalau memang membuat MPASI sudah tidak pakai garam, salted butter juga tidak masalah.
Energi juga tak kalah penting harus dimasukkan kedalam asupan MPASI hariannya. Masih merujuk dari WHO, menyarankan beberapa jal untuk membuat MPASI buah hati penuh asupan energi.
Untuk membuat MPASI dengan sumber energi tinggi, atau mengentalkan bubur bubur yang terlalu cair, bisa dilakukan beberapa cara:
1. Ganti air dengan susu saat membuat bubur
2. Tambahkan sumber energi ekstra misalnya susu bubuk (formula), gula dan margarin ghee (butter yang sering dipakai di India) atau selai kacang.
3. Tambahkan makanan berminyak (boleh ditumis/digoreng).