ChanelMuslim.com – Meskipun telah membersihkan rumah dengan rajin, laba-laba masih saja bersarang disudut-sudut rumah. Mencegah laba-laba muncul dengan cara lain selain menjaga kebersihan rumah ternyata juga dibutuhkan.
Dalam Islam kita tidak dianjurakan untuk membunuh hewan yang tidak membahayakan, salah satunya laba-laba. Namun, kita bisa mencegahnya muncul di sudut rumah kita dengan cara-cara alami berikut ini:
Tanam kayu putih di rumah
Meletakkan tanaman kayu putih baik di dalam maupun luar rumah menjadi langkah tepat untuk mencegah laba-laba membangun sarang di rumah.
Sebab, laba-laba sangat membenci aroma kayu putih. Selain berguna untuk mengusir laba-laba, kamu bisa memanfaatkan kayu putih sebagai tanaman obat.
Baca Juga: Ilmuwan Australia Melihat Racun Laba-laba Berpotensi Selamatkan Nyawa Manusia
Mencegah Laba-Laba Bersarang di Sudut Rumah
Menggunakan minyak peppermint
Aroma segar dari peppermint yang kamu sukai, ternyata juga ampuh untuk mengusir sarang laba-laba.
Kamu bisa menggunakan minyak peppermint ini untuk membersihkan sarang laba-laba dengan mencampurkan beberapa tetes minyak ini dengan air dan sabun cair.
Masukkan minyak peppermint, air dan sabun cair ke dalam botol, lalu kocok hingga merata. Semprot cairan tersebut di sekitar rumah, atau di bagian tempat persembunyian laba – laba.
Cara ini membuat laba-laba tidak akan suka dengan baunya dan laba-laba pergi jauh dari rumah kamu.
Menggunakan Sari Lemon/Jeruk Nipis
Lemon dan jeruk nipis dikenal sebagai pembersih alami yang mujarab. Kandungan asamnya yang tinggi akan terasa menyengat ketika tersentuh kulit.
Kamu pun bisa menggunakan kedua buah ini agar laba-laba tidak betah tinggal di rumahmu. Caranya ambil sari jeruk nipis atau lemon secukupnya.
Tuangkan ke dalam botol spray. Segera semprotkan ke sekitar rumah, atau bagian tempat laba-lab sering muncul.
Menyebarkan Aroma kayu manis
Laba-laba juga membenci aroma kayu manis. Tapi, mengingat aroma kayu manis baru bisa tercium ketika dibakar, kamu bisa memanfaatkan lilin dengan aroma kayu manis, sebagai pengganti batang kayu manis langsung.
Itulah beberapa cara alami yang bisa kamu lakukan untuk mencegah laba-laba bersarang di sudut-sudut rumahmu. [Ln]