ChanelMuslim.com – Dompet Dhuafa bersama Bandoeng FC dan Kickdenim FC menggelar charity match Trofeo Kemanusiaan Dompet Dhuafa 2016 yang diperuntukkan untuk mendukung pemberdayaan ekonomi penyandang disabilitas dengan konsep one player one donation. Pertandingan amal ini merupakan salah satu cara Dompet Dhuafa menghimpun donasi. Hal tersebut disampaikan oleh Romi Ardiansyah, General Manager Corporate Secretary Dompet Dhuafa.
“Banyak cara yang kita hadirkan dalam menghimpun donasi. Salah satunya dari kegiatan olahraga baik sepakbola, futsal, maupun olahraga lainnya. Seperti halnya pada hari ini, kami dari Dompet Dhuafa bersinergi dengan teman-teman komunitas di sini. Melalui teman-teman di cabang Jawa Barat, Dompet Dhuafa menggelar charity match bersama Bandoeng FC dan Kickdenim FC. Semoga pertandingan ini dapat memperkuat jalinan silaturahmi dengan teman-teman komunitas maupun stakeholder. Tentunya dari pertandingan ini, kita dapat membantu memberdayakan masyarakat, khususnya di Kota Bandung ini,” ungkap Romi dalam keterangan tertulisnya.
Sementara itu Dicky Waliyudin, Humas Bandoeng FC mengatakan bahwa pertandingan amal yang berlangsung di Lapangan Progresif Bandung merupakan bentuk dukungan gerakan pemberdayaan Dompet Dhuafa.
“Mengapa kami ingin terlibat dalam kegiatan sosial hari ini bersama Dompet Dhuafa? Tentunya yang utama untuk silaturahmi dan mendukung gerakan pemberdayaan dari Dompet Dhuafa. Tak hanya kali ini, beberapa kali juga kami mengadakan penggalangan dana amal untuk korban banjir maupun bantuan kepada rekan-rekan yang mengalami musibah. Intinya di sini kami membentuk Bandoeng FC selain untuk silaturahmi dan berolahraga juga untuk beramal,” ungkap Dicky panjang lebar.
Selain itu, pertandingan amal yang diselenggarakan pada Sabtu (23/4) dengan konsep One Player One Donation ini nantinya akan diperuntukkan sebagai pendukung program pemberdayaan ekonomi bagi penyandang disabilitas binaan Dompet Dhuafa Jawa barat.
(jwt)